kievskiy.org

Dari 90 hanya 28 Orang yang Hadir untuk Jalani Rapid Test COVID-19 di Cirebon

PETUGAS saat melakukan rapid test corona kepada warga di Kabupaten Cirebon.*
PETUGAS saat melakukan rapid test corona kepada warga di Kabupaten Cirebon.* /ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Dari 90 orang yang seharusnya hadir untuk rapid test COVID-19, hanya 28 orang yang jalani rapid test di Kabupaten Cirebon.

Pada hari pertama tes cepat COVID-19 yang diselenggarakan oleh Tim Gugus Tugas COVID-19 Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, hanya dihadiri oleh 28 orang saja dan hasilnya semua negatif.

Baca Juga: BERITA BAIK: Bertambah, 21,65% Pasien COVID-19 di Jawa Timur Sembuh

"Pada hari pertama yang hadir untuk rapid test berjumlah 28 orang," kata Jubir Gugus Tugas COVID-19 Kabupaten Cirebon Nanang Ruhyana di Cirebon, Selasa 7 April 2020.

Nanang menuturkan sesuai dengan pendaftaran tes cepat melalui aplikasi Pikobar ada 260 orang dan dibagi menjadi tiga gelombang mulai hari Selasa 7 April 2020 sampai Kamis 9 April 2020.

Baca Juga: Gamang, Pemerintah Dinilai Ambiggu dan Tak Konsisten Soal Mudik

Dia mengatakan pada hari pertama direncanakan ada 90 orang yang akan dilakukan tes cepat sesuai dengan pendaftaran di aplikasi Pikobar.

"Namun di hari pertama ini sampai penutupan 62 orang tidak hadir," ujarnya.

Baca Juga: Pengamat Transportasi Prediksi Kebijakan Mudik Tahun 2020 Bisa Rugikan Perusahaan Otobus

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat