kievskiy.org

Warga Indramayu Terdampak COVID-19 Akan Dapatkan Bantuan, Ini Besaran dan Kriterianya

ILUSTRASI uang rupiah.*
ILUSTRASI uang rupiah.* /PIXABAY

PIKIRAN RAKYAT - Warga terdampak ekonomi akibat menyebarnya virus COVID-19 akan segera mendapatkan bantuan dari pemerintah. Bantuan tunai dan non tunai itu akan ditargetkan bagi warga Indramayu penerima bantuan yang sudah ada. Dengan adanya bantuan diharapkan bisa meringankan beban warga dalam menghadapi pandemi COVID-19.

Adapun penerima bantuan tercatat sebanyak 23.680 keluarga yang bukan penerima bantuan program keluarga harapan ataupun bantuan pangan non tunai. Plt Bupati Indramayu Taufik Hidayat mengatakan, program bantuan tersebut berasal dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

"Sudah direncanakan oleh gubernur Jawa Barat," kata Taufik, Rabu 8 April 2020.

Baca Juga: Pemkot Cimahi Dapat Fasilitas Wisma untuk Tenaga Medis yang Tangani COVID-19

Nantinya warga penerima manfaat akan mendapatkan uang tunai sebesar Rp 150.000 dan sembako senilai Rp 350.000. Paket sembako terdiri dari beras 10 kilogram (Rp 128.000), makanan kaleng 2 kilogram (Rp 43.000), gula 1 kilogram (Rp 12.500), minyak 2 liter (Rp 22.000), terigu 1 kilogram (Rp 8.650), vitamin C (Rp 97.450), dan mie instan 16 buah (Rp 38.400).

Bantuan tidak hanya diberikan hanya sekali saja melainkan empat kali selama 4 bulan lamanya. Taufik mengatakan, warga yang menerima bantuan yakni mereka yang memiliki penghasilan harian dan terbagi ke dalam 6 kriteria.

Kriteria itu antara lain pekerja di bidang perdagangan dan jasa, bidang pertanian, perkebunan, peternakan, perikanan budidaya dan tangkap, bidang pariwisata, bidang transportasi skala, bidang industri, dan pemulung. Pekerja harus berskala mikro atau kecil.

Baca Juga: Viral Orderan Fiktif Ojol di Tengah Virus Corona, Habiskan Lebih dari Rp 1,9 Juta

Taufik menyadari, melesunya perekonomian akibat merebaknya virus COVID-19 cukup luas dan sangat terasa oleh masyarakat. Oleh sebab itu, pemerintah daerah juga akan memberikan bantuan paket sembako kepada warga yang membutuhkannya. Dana sembako itu rencananya akan dihimpun melalui Korpri Kabupaten Indramayu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat