kievskiy.org

6 Orang Terkonfirmasi Positif Covid-19, Level Waspada Pangandaran Bergerak ke Zona Kuning

Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata.
Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata. /Pikiran-rakyat.com/Agus Kusnadi

PIKIRAN RAKYAT – Sejak ditemukannya 6 kasus positif Covid-19, status level kewaspadaan Covid-19 di Kab Pangandaran, Jawa Barat, turun dari zona biru menjadi zona kuning.

Sekretaris Daerah Kabupaten Pangandaran Kusdiana mengatakan, ada 9 indikator untuk menentukan level kewaspadaan Covid-19.

Kusdiana menjelaskan, dari 9 indikator tersebut yakni laju Orang Dalam Pemantauan (ODP), laju Pasien Dalam Prngawasan (PDP), laju positif, laju kesembuhan (Recovery Rate), laju kematian CFR, laju reproduksi Instan (Rt), laju Transmisi/kontak indeks (Ci), dan laju pergerakan dan resiko geografi (berbatasan dengan wilayah transmisi).

 Baca Juga: Setelah Didata Ulang, Ada 117 Situs Bersejarah di Bandung Barat 

Munculnya temuan 6 kasus positif ini setelah dilakukannya tes swab massal terhadap berbagai kalangan masyarakat.

Hingga Jumat, 3 Juli 2020, Kabupaten Pangandaran membukukan total 17 kasus positif Corona. Rinciannya sembuh 7 orang, menjalani isolasi mandiri 3 orang dan 7 orang masih menjalani perawatan.

Sementara itu sejak 1 Juli 2020, Pemkab Pangandaran melonggarkan aktivitas pariwisata. Kebijakan yang semula mewajibkan semua pengunjung menjalani tes rapid, saat ini dihapus untuk pengunjung dari wilayah Jawa Barat.

 Baca Juga: Gemar Makan Gorengan, Penderita Obesitas di Sumedang Mengaku Naik Berat Badan 70 Kg Selama Pandemi

Pantauan di obyek wisata sejak pelonggaran itu, terjadi peningkatan kunjungan wisatawan ke Pangandaran.

Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata mengatakan pihaknya tengah mengevaluasi berkaitan level kewaspadaan dimana Pangandaran turun menjadi level zona kuning. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat