kievskiy.org

Pulihkan Kondisi Kejiwaan Akibat Gempa, Trauma Healing Hibur Anak-anak Bojongherang Cianjur

Seorang anak memperlihatkan gambar karyanya di tenda pengungsian, Kampung Buniwangi, Kelurahan Bojongherang, Kecamatan Cianjur Kota, Kabupaten Cianjur, Kamis 24 November 2022. Sejumlah anak Bojongherang mengikuti kegiatan Trauma Healing yang digelar sejumlah relawan.
Seorang anak memperlihatkan gambar karyanya di tenda pengungsian, Kampung Buniwangi, Kelurahan Bojongherang, Kecamatan Cianjur Kota, Kabupaten Cianjur, Kamis 24 November 2022. Sejumlah anak Bojongherang mengikuti kegiatan Trauma Healing yang digelar sejumlah relawan. /Pikiran Rakyat/Bambang Arifianto Pikiran Rakyat/Bambang Arifianto

PIKIRAN RAKYAT - Gambar sebuah rumah dengan pulasan warna kuning di dinding, biru di pintu, dan jendela. dan atap cokelat diperlihatkan‎ Rhavino Giovani Purnawan di Kampung Buniwangi, Desa Bojongherang, Kecamatan Cianjur Kota, Kabupaten Cianjur, Kamis 24 November 2022.

Bocah 9 tahun itu memperlihatkan hasil karya yang dibuatnya di tenda pengungsian kampungnya.

"Yang simpel saja," ucap Rhavino terkait alasan memilih gambar itu.

Rhavino memang memiliki memori rumah yang diguncang gempa belum lama ini. Tempat tinggalnya ikut rusak dengan genteng-genteng yang rontok akibat guncangan.

Baca Juga: Dari 741 Tersisa 24 Pasien Akibat Gempa Cianjur, Jokowi Ungkap Penyebabnya

Selengkapnya Cek YouTube Pikiran Rakyat

Entah peristiwa itu berbekas atau tidak dalam jiwanya, murid SD Negeri Bojongherang tersebut memilih melukis rumah ketimbang objek gambar lain.

‎Sementara itu, Aldiyansah (14) memilih menggambar kepala monyet yang cukup imut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat