kievskiy.org

Waspada Cuaca Ekstrem di Perairan Laut Selatan, Satpolair: Kondisi Pantai Saat Ini Tidak Aman

Ilustrasi gelombang tinggi.
Ilustrasi gelombang tinggi. /Pixabay/PDPhotos

PIKIRAN RAKYAT - Satuan Polisi Perairan (Satpolair) Polres Sukabumi Jawa Barat mengimbau kepada warga yang tinggal di daerah pesisir pantai untuk selalu waspada.

Hal itu disebabkan cuaca ekstrem seperti gelombang tinggi masih melanda perairan laut selatan Kabupaten Sukabumi.

"Kondisi gelombang laut masih tinggi, bahkan di beberapa titik air laut pasang hingga sampai ke permukiman warga," ujar Kasatpolair AKP Tenda Sukendar di Sukabumi, Selasa, 3 Januari 2023.

Dia menambahkan, jika kondisi air laut terus meninggi, masyarakat sebaiknya mengungsi sementara ke tempat yang lebih aman.

Baca Juga: PDIP Soal Reshuffle Kabinet: Kalau Gentle Lebih Baik Mengundurkan Diri

"Maka dari dengan cuaca yang seperti ini, masyarakat (diimbau) untuk selalu waspada dan jika kondisi air laut terus meninggi lebih baik mengungsi sementara ke tempat yang lebih aman," katanya.

Tenda juga mengatakan, pihaknya telah melakukan sosialisasi baik kepada warga pesisir, nelayan, maupun wisatawan untuk selalu waspada dan tidak nekat beraktivitas di pantai apabila gelombang laut sedang tinggi.

Sesuai hasil prakiraan cuaca yang diliris dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), tinggi gelombang di perairan laut selatan Kabupaten Sukabumi saat ini mencapai 2,5 meter hingga 4 meter.

Baca Juga: Jelang Pemilu 2024, Menag Yaqut Cholil Larang ASN Kemenag Jadi Partisan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat