kievskiy.org

Sri Sultan Hamengku Buwono X Pecat sang Adik, GBPH Yudhaningrat: Tak Mungkin Seperti Solo, Berontak

SRI Sultan Hamengku Buwono X Temui Keluarga Korban Susur Sungai SMPN 1 Turi
SRI Sultan Hamengku Buwono X Temui Keluarga Korban Susur Sungai SMPN 1 Turi /dok.instagram.com/humasjogja

PIKIRAN RAKYAT - Adik Raja Keraton Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X, GBPH Yudhaningrat menyampaikan klarifikasi atas pemecatan yang menimpanya dari jabatan struktural di keraton.

Adik dari Sri Sultan Hamengku Buwono X itu tak ingin memunculkan polemik berkepanjangan terkait pemecatan yang dialami olehnya, serta menuturkan bahwa tak ada masalah terkait pemecatan tersebut.

"Kita tidak ada masalah. Kita hanya berdoa saja. Soalnya tidak mungkin kita ini seperti Solo, terus berontak, terus nabrak regol. Kita tidak seperti itu," kata Yudhaningrat saat ditemui di kediamannya di Dalem Yudanegara, Senin, 25 Januari 2021.

Baca Juga: Resmi Cabut Larangan Trump, Joe Biden Izinkan Transgender Bertugas di Militer AS

Adik dari Sri Sultan Hamengku Buwono X itu juga menyebut sudah menginformasikan pada kerabat keraton lainnya bahwa Raja Keraton Yogyakarta telah memberhentikannya sebagai Penggede (Kepala) Kawedanan Hageng Punakawan Purwabudaya.

"Kita juga sama saudara-saudara mohon maaf karena sudah tidak lagi menjabat itu,” ujar pria yang sempat menjabat sebagai Kepala Dinas Kebudayaan DIY itu.

“Kalau ada sesuatu yang tidak berkenan ketika menjalankan tugas mohon maaf," kata Yudhaningrat menambahkan.

Baca Juga: Dengan Mata Berkaca-kaca, Kalina Ocktaranny Ungkap Pesan Haru untuk Azka Corbuzier

Lebih lanjut, Yudhaningrat mengakui bahwa sejak Sabda Raja dan Sabda Tama dikeluarkan oleh Raja Keraton Yogyakarta pada tahun 2015 lalu, Dia bersama kakaknya GBPH Prabukusumo memutuskan untuk tak lagi aktif terlibat di Keraton Yogyakarta.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat