kievskiy.org

Lanud Supadio Pontianak Bantu Salurkan Alkes Dari Satuan Gugus Tugas Covid-19

TNI AU salurkan llkes dari satuan Gugus Tugas Covid-19 Pusat
TNI AU salurkan llkes dari satuan Gugus Tugas Covid-19 Pusat /Dok Dispenau

PIKIRAN RAKYAT - Lanud Supadio membantu pengiriman alat alat kesehatan (Alkes) dari Satuan Gugus Tugas Covid-19 pada Minggu 7 Februari 2021.

Komandan Lanud (Danlanud) Supadio Marsma TNI Deni Hasoloan Simanjuntak, mengatakan, bantuan tersebut meulrupakan bukti kepedulian dan keseriusan pemerintah dalam menangani pandemi Covid-19.

"Kita terus membantu pemerintah dalam menyalurkan bantuan khususnya alat kesehatan karena pada kenyataannya pandemi ini belum berakhir dan kita tetap harus disiplin menerapkan protokol kesehatan meski saat ini vaksin telah didatangkan ke Provinsi Kalbar," kata Deni dalam keterangan tertulis yang diterima Pikiran-Rakyat.com.

Baca Juga: Keluarga Korban Sriwijaya Air SJ-182 Gugat Perusahaan Boeing di Amerika Serikat

Bantuan ini sendiri dikirim dari Lanud Halim Perdanakusuma menggunakan pesawat CN-295 Skadron Udara 2 dengan nomor registrasi A-2904.

"(Alkesnya) terdiri dari berbagai alat kecehatan seperti masker dan hand sanitizer," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Operasi (Kadisops) Lanud Supadio Letkol Pnb Agung Indrajaya menjelaskan bantuan tersebut nantinya akan disalurkan melalui Kodam XII/Tanjungpura.

Baca Juga: Pemerintah Bakal Hapus Pajak PPnBM Mobil Listrik di Akhir Tahun 2021

"Hari ini kita menerima sejumlah 32 koli masker serta 300 koli hand sanitizer yang akan diserahkan dan disalurkan ke Kodam XII/Tanjungpura," ujarnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat