kievskiy.org

Kata Menkes Budi Gunadi Sadikin Soal Tantangan Indonesia dalam Vaksinasi Covid-19

Vaksinasi Covid-19 Untuk Atlet Nasional di Jakarta
Vaksinasi Covid-19 Untuk Atlet Nasional di Jakarta /Pikiran-Rakyat.com/ Amir Faisol

PIKIRAN RAKYAT – Program vaksinasi menjadi salah satu fokus pemerintah dalam upaya mengendalikan kasus penyebaran Covid-19. Oleh sebab itu, ketersediaan vaksin menjadi kunci suksesnya program tersebut.

Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengungkap bahwa terdapat sejumlah tantangan dalam menjalankan program vaksinasi Covid-19 di Indonesia. Salah satunya yang paling berpengaruh adalah jumlah ketersediaan vaksin.

Jumlah ketersediaan vaksin menjadi sangat penting karena vaksin menjadi rebutan bagi seluruh negara di tengah pandemi Covid-19 yang belum menunjukkan tanda-tanda kan berakhir dalam waktu dekat.

Bahkan baru-baru ini di sejumlah negara di Eropa dan Afrika, termasuk Indonesia ditemukan mutasi baru dari virus corona. Ditemukannya mutasi baru tersebut, tentunya semakin mengkhawatirkan.

Baca Juga: Video Asusila Pasangan Bocah SD dan SMP Asal Tasikmalaya Viral, Uu Ruzhanul: Mari Peduli

Baca Juga: PBB: Kebencian terhadap Muslim Sudah Masuk Proporsi Epidemi Dunia

“Tantangannya adalah jumlah vaksinnya. Pasti ini (vaksin) rebutan di seluruh dunia. Banyak yang belum dapat,” kata Menkes Budi Gunadi Sadikin pada Kamis, 4 Maret 2021 yang dikutop Pikiran-Rakyat.com (PR) dari PMJ News.

Kendati demikian, Menkes Budi Gunadi Sadikin menyatakan bahwa Negara tetap optimis untuk mencapai target proses program vaksinasi Covid-19 yang selesai dalam waktu satu tahun. Target tersebut sesuai instruksi presiden.

“Satu tahun harus selesai vaksinasi,” ucapnya.

Program vaksinasi Covid-19 diatur dalam sejumlah tahapan seperti tenaga medis menjadi kelompok pertama yang mendapatkan vaksinasi, kemudian diikuti pelayan publik dan para lansia yang menjadi prioritas.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat