kievskiy.org

Didatangkan dari China, Batang Rel untuk Kereta Cepat Jakarta-Bandung Miliki Panjang 50 Meter Tanpa Sambungan

Pemasangan batang rel Kereta Cepat Jakarta-Bandung.
Pemasangan batang rel Kereta Cepat Jakarta-Bandung. /KCIC

PIKIRANRAKYAT - Sebanyak 12.539 batang rel kereta diangkut Kereta Api (KA) perdana angkutan rel diberangkatkan dari Stasiun Cilacap Pelabuhan ke Depo Kereta Cepat Tegalluar, Rabu 7 April 2021. 

Pengoperasian KA angkutan rel ini terselenggara berkat kolaborasi jajaran Direksi PT KCIC, PT KAI dan Sinohydro untuk mendukung pembangunan dan pengoperasi Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB). 

GM Material Eguipment PT KCIC, Jarot Ari Wibowo menjelaskan, KA angkutan rel ini mengangkut batang-batang rel yang akan digunakan di sepanjang trase Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB). 

"Rel yang diangkut adalah rel dengan standar UIC 60 atau R60. Artinya rel ini memiliki berat 60 kg per satu meter. Tidak hanya itu, rel yang diangkut ini memiliki panjang 50 meter tanpa sambungan,"ujar dia dalam siaran persnya, Rabu 7 April 2021. 

Baca Juga: Wujudkan Pemerataan Akses Internet, Telkom Selenggarakan IndiHome Wonderful Papua

Baca Juga: Polisi Tetapkan Penjual Senjata ke Pelaku Penyerangan Mabes Polri Sebagai Tersangka

“Penggunaan batang rel 50 meter ini akan menjadikan lintasan kereta cepat minim sambungan sehingga mendukung peningkatan keamanan dari perjalanan KCJB,” ujarnya melanjutkan. 

Batang-batang rel yang akan digunakan itu didatangkan dari China menuju Pelabuhan Tanjung Intan Selatan Cilacap. Kemudian dimuat ke atas kereta angkutan untuk kemudian diberangkatkan ke Stasiun Rancaekek. Setelah itu rel dibongkar di Depo Tegalluar, Rancaekek. 

"Setelah diangkut dan dibongkar, rel-rel ini akan masuk dalam tahap welding atau pengelasan. Rel akan disambung menjadi 500 meter dan kemudian dipasang di trase Kereta Cepat Jakarta-Bandung," katanya. 

Baca Juga: Layanan TelkomGroup di NTT Sudah Kembali Normal, Telkom Siagakan Tim Teknisi Demi Amankan Layanan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat