kievskiy.org

Eks Sekretaris Kabinet Sentil Mahfud MD: Merasa Beres dan Bersih Sendiri

Eks Sekretaris Kabinet Dipo Alam mengkritisi tindak-tanduk Menkopolhukam Mahfud MD yang dinilai hanya ingin 'bersih sendiri'.
Eks Sekretaris Kabinet Dipo Alam mengkritisi tindak-tanduk Menkopolhukam Mahfud MD yang dinilai hanya ingin 'bersih sendiri'. /Kolase Antara/Yudhi Mahatma dan Instagram.com/@mohmahfudmd

PIKIRAN RAKYAT - Eks Sekretaris Kabinet Dipo Alam langsung menyentil pernyataan Menkopolkuham Mahfud MD yang sempat membahas perilaku koruptif.

Dalam pernyataannya saat silaturahmi dengan MMD Iniviative secara virtual, pada Kamis 13 Mei 2021, Mahfud MD menyampaikan perilaku koruptif hampir terjadi di semua bidang.

Lebih lanjut, Mahfud MD juga mengaku sebagai Menkopolhukam dirinya tidak bisa memperbaiki semua itu karena keterbatasan kewenangan dan tupoksi saat ini.

Kendati begitu, mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) itu menyampaikan dirinya sudah selesai dengan kepentingan dan urusan untuk memperbaiki yang menjadi tugasnya.

Baca Juga: Sempat Minta Hentikan Serangan ke Palestina, AS Mendadak Tarik Militernya dari Israel

Selain itu, Mahfud MD juga mengutarakan sebagai Menkopolhukam telah berusaha menjadi contoh baik bagi pejabat lain.

Dalam silaturahmi dengan MMD Iniviative sekaligus merayakan Hari Idul Fitri 2021, Mahfud MD juga turut menyinggung soal perundungan yang kerap ditunjukan kepadanya.

Dia menyatakan saat ini dengan segenap kekuatan dan kemampuan ingin fokus mendedikasikan diri untuk kebaikan bangsa dan negara sehingga tidak peduli dengan para perundung.

Mahfud MD menganggap aktivitas para perundung ini adalah sesuatu yang biasa di era kemajuan perkembangan teknologi informasi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat