kievskiy.org

Angka Kematian Covid-19 Indonesia Tinggi, Politisi PKS Desak Perhatian Pemerintah

Anggota Fraksi PKS Mardani Ali Sera meminta perhatian pemerintah terhadap fasilitas kesehatan.
Anggota Fraksi PKS Mardani Ali Sera meminta perhatian pemerintah terhadap fasilitas kesehatan. /Instagram.com/@mardanialisera Instagram.com/@mardanialisera

PIKIRAN RAKYAT - Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera, mendesak pemerintah untuk memberikan perhatian terhadap kasus Covid-19 yang terjadi di Indonesia.

Berjalan sekira kurang lebih 1,5 tahun, pandemi Covid-19 di Indonesia masih belum terkendali.

Ketika Indonesia menghadapi gelombang kedua, pelonjakan Covid-19 sangat tinggi.

Indonesia mencatatkan kasus penambahan dan kematian yang tinggi.

Baca Juga: Hasil Badminton Ganda Putra Olimpiade Tokyo 2021: Kevin Sempat Banting Raket, The Minions Dikalahkan Malaysia

Bahkan, selama beberapa waktu, kasus kematian di Indonesia juga paling tinggi di dunia hingga membuat sejumlah negara memandang tanah air sebagai negara dengan infeksi Covid-19 yang menakutkan.

Contohnya Arab Saudi yang membuat kebijakan akan menghukum warga negaranya yang kedapatan pergi ke Indonesia.

Kematian di Indonesia juga tinggi dengan jumlah mencapai lebih dari seribu per hari.

Beberapa waktu lalu, Indonesia mencatatkan ada 2.000 lebih kematian dalam satu hari yang merupakan angka tertinggi selama terjadi pandemi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat