kievskiy.org

Sentil Nama Anak Megawati hingga SBY, Penasihat Wapres: Apa Tidak Risih dan Malu?

Perang baliho para politisi sudah dimulai di tengah pandemi Covid-19 yang menyengsarakan rakyat.
Perang baliho para politisi sudah dimulai di tengah pandemi Covid-19 yang menyengsarakan rakyat. /Twitter Twitter

PIKIRAN RAKYAT - Beberapa waktu ini publik tengah dihebohkan dengan berbagai baliho menuju 2024 dikala pandemi masih belum menunjukkan akhirnya.

Pro kontra dan kritik dilontarkan oleh berbagai pihak atas tindakan para politikus di Indonesia.

Salah satunya adalah Abdillah Toha, Penasihat Wakil Presiden RI bidang Telaah Strategi.

Melalui sebuah cuitan di Twitter, ia menyingung nama anak para mantan presiden RI.

Baca Juga: Mahfud MD Ditegur soal Pinangki, Abdillah Toha: Apa Kortingan Hukuman Masih Kurang?

Sudah bukan rahasia umum, dari Puan Maharani hingga Agus Harimurti Yudhoyono berlomba mendapatkan tempat untuk 2024.

Mantan anggota DPR RI, Abdullah Toha mempertanyakan perasaan mereka yang ditampilkan wajahnya di baliho.

Ia menyanyangkan para politikus muda itu mengambil kesempatan mengejar 2024 yang masih cukup lama di tengah pandemi dan kesusahan masyarakat.

"Halo Puan, Erlangga, Muhaimin, AHY, apa tidak risih dan malu memajang gambar diri besar-besar di sekujur Indonesia bersaing untuk pilpres yang masih 3 tahun lagi," ujarnya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Twitter @AT_AbdillahToha yang diunggah pada 5 Agustus 2021.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat