kievskiy.org

50 Persen Warga India Telah Divaksin, Pakar Minta Ditiru Indonesia

Ilustrasi vaksinasi Covid-19.
Ilustrasi vaksinasi Covid-19. /Pixabay/fernandozhiminaicela

PIKIRAN RAKYAT - Seorang epidemiolog dari Universitas Indonesia (UI), dokter Pandu Riono, berujar jika Indonesia harus meniru India.

Hal yang harus ditiru Indonesia dari India adalah terkait program vaksinasi.

Dilansir Pikiran-Rakyat.com dari akun Twitter Soumya Swaminathan, ia menyebutkan jika India telah mencapai hingga 50 persen pendistribusian vaksinasi (minimal dosis pertama) kepada rakyatnya.

"Dari populasi 620 juta dosis yang diberikan, 10 juta dalam satu haru terakhir! Selamat kepada ribuan personel yang terlibat. Vaksinasi, bersama dengan kesehatan masyarakat dan tindakan pencegahan individu akan melindungi semua orang!" kata Soumya Swaminathan.

Baca Juga: Pengakuan Ruslan Buton, Ditawari Sekantung Uang dari 2 Oknum Perwira untuk Muluskan TKA China Masuk Indonesia

Menanggapi unggahan tersebut, Pandu Riono pun berujar jika Indonesia harus meniru India dalam pemberian vaksin.

"Ayo Indonesia belajar dari percepatan vaksinasi India. Pasti bisa," kata Pandu Riono.

Vaksinasi menjadi salah satu upaya pemerintah untuk menekan angka infeksi Covid-19.

Meskipun demikian, masih ada sejumlah wilayah yang belum mendapatkan vaksinasi tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat