kievskiy.org

Habiskan Malam Pergantian Tahun di Yogyakarta, Jokowi: Istimewanya di Sini

Presiden Jokowi didampingi Mensesneg, Menteri PUPR, dan Gubernur DIY meresmikan Bendung Kamijoro, di Kabupaten Kulon Progo.*
Presiden Jokowi didampingi Mensesneg, Menteri PUPR, dan Gubernur DIY meresmikan Bendung Kamijoro, di Kabupaten Kulon Progo.* /OJI/Humas

PIKIRAN RAKYAT - Presiden Joko Widodo (Jokowi) berencana akan menghabiskan malam pergantian tahun baru 2020 di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Ia berniat tidak akan langsung bertolak ke Jakarta setelah melakukan kunjungan kerja untuk meresmikan Bendung Kamijoro yang terletak di tepi Sungai Progo, di Pedukuhan Kaliwiru, Desa Tuksono, Kecamatan Sentolo, Kulonprogo, DIY Selasa 31 Desember 2019.

"Ya, pas di Jogja aja lah. Sudah. Ini kan ngepas meresmikan bendungan (bendung). Ya sudah, lah. Sekalian,” kata Jokowi.

Baca Juga: 8 Makanan yang Aman Dikonsumsi Penderita Asam Urat

Jokowi memilih untuk tidak kembali ke Jakarta dan menghabsikan malam di Yogyakarta karena alasan tertentu.

Ia menyebut Yogyakarta istimewa lantaran ada Ngarso Dalem, Kesulatanan Yogyakarta.

"Iya. Istimewanya di sini,” ujarnya.

Baca Juga: 6 Makanan untuk Atasi Asam Lambung Berlebih, dari Susu sampai Aloe Vera

Jokowi pun tidak lupa menyampaikan harapannya agar di tahun 2020 menjadi tahun yang lebih baik bagi Indonesia.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat