kievskiy.org

8 Makanan yang Aman Dikonsumsi Penderita Asam Urat

DIET asam urat dapat membantu menurunkan kadar asam urat dalam darah./
DIET asam urat dapat membantu menurunkan kadar asam urat dalam darah./ /PIXABAY PIXABAY

PIKIRAN RAKYAT - Gout adalah bentuk radang sendi yang menyakitkan yang berkembang ketika kelebihan asam urat serta pengkristalan dalam sendi.

Kondisi ini menyebabkan rasa sakit yang tiba-tiba, pembengkakan dan peradangan pada sendi dan sebagian besar mempengaruhi jari-jari kaki besar.

Ini juga dapat memengaruhi jari, pergelangan tangan, lutut, dan tumit.

Baca Juga: Jadikan Tradisi Tahunan, Obama Rilis Daftar Film, Buku, dan Lagu Favorit Sepanjang Tahun 2019

Asam urat, yang menyebabkan gout atau serangan gout adalah produk limbah yang dibuat oleh tubuh ketika memecah zat yang disebut purin, yang ditemukan dalam banyak makanan.

Salah satu hal yang dapat membantu Anda mengelola gout adalah mengurangi jumlah purin yang Anda konsumsi.

Orang dengan asam urat tidak akan dapat secara efisien menghilangkan kelebihan asam urat dari tubuh mereka, tidak seperti orang sehat.

Diet asam urat dapat membantu menurunkan kadar asam urat dalam darah, sehingga membantu mengelola kondisi dan memperlambat perkembangan kerusakan sendi.

Baca Juga: Teknologi Terbaik Selama 2019: Ketika WhatsApp, Facebook dan Instagram Menjadi Satu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat