kievskiy.org

18 Orang Tewas akibat Bentrok di Sorong, Polisi Masih Buru Pelaku

Ilustrasi bentrok dua kelompok warga yang menewaskan 18 orang.
Ilustrasi bentrok dua kelompok warga yang menewaskan 18 orang. /Unsplash/Hasan Almasi Unsplash/Hasan Almasi

PIKIRAN RAKYAT - Sebanyak 18 orang meninggal dunia imbas dari adanya bentrok dua kelompok warga di sebuah tempat hiburan malam di Sorong, Papua Barat. 

Pada Senin, 24 Januari 2022 malam, Polda Papua Barat dan Polres Sorong berupaya meredam kejadian bentrok antar dua kelompok warga.

Pihak kepolisian kini bergerak melakukan penyelidikan dan penyidikan terkait bentrok dua warga tersebut. 

Baca Juga: Bongkar Dugaan Praktik Perbudakan, Polisi Sebut Kerangkeng di Rumah Bupati Langkat Nonaktif Tidak Berizin

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol. Dedi Prasetyo menerangkan bahwa langkah itu dilakukan guna mengungkap dan menangkap para pelaku.

"Saat ini sedang dilakukan penyelidikan dan penyidikan untuk ungkap aktor intelektual dan pelaku-pelaku dari dua kelompok tersebut," katanya. 

Menurut Dedi, informasi terkait bentrok dan tewasnya belasan orang tersebut masih didalami pihaknya.

Baca Juga: Hari Ini Tepat 10 Tahun Xiumin EXO Diperkenalkan ke Publik, Penggemar Rayakan dengan Sukacita

"Seorang meninggal dunia karena bentrok dan 17 korban meninggal dunia di tempat hiburan yang terbakar. Masih didalami dahulu, itu baru info awal," ujar Dedi sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com dari ANTARA.

Selain itu, pihak kepolisian sudah memasang garis polisi di lokasi kejadian yang terbakar.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat