kievskiy.org

Perangi Corona, Secarik 'Surat Cinta' Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan Ini Bikin Haru

GUBERNUR DKI Jakarta Anies Baswedan.*
GUBERNUR DKI Jakarta Anies Baswedan.* /ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Hingga saat ini, Jakarta masih menjadi kota dengan tingkat kasus corona tertinggi di Indonesia. 

Penyebarannya begitu masif, dan Pemerintah Kota DKI Jakarta melakukan berbagia langkah untuk menghentikan penularan corona tersebut.

Baca Juga: Update Virus Corona di Jawa Barat per Jumat Pagi 27 Maret 2020: Positif 78, Meninggal 11

Dalam wabah corona ini, tentunya tenaga medis menjadi garda terdepan dan pahlawan sesungguhnya untuk memerangi virus corona jenis baru COVID-19 ini.

Ungkapan terimakasih serta support untuk pejuang terdepan corona ini banyak didapat dari berbagia pihak termasuk Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Baca Juga: Usai G20 Janji Suntikan 5 Triliun Dolar, Saham Tokyo Dibuka Naik Tajam

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menuliskan pesan berupa "surat cinta" berisi ungkapan terima kasih pada secarik kertas yang ditujukan kepada para tenaga medis yang tengah menangani pasien terpapar virus corona (COVID-19).

Surat tersebut menjadi viral di media sosial usai adanya rekaman video yang memperlihatkan surat itu dibaca oleh orang yang diduga tim medis. Surat tersebut digambarkan membuat mereka haru.

Baca Juga: Pandemi COVID-19, IMF Minta G20 Gandakan Kapasitas Pembiayaan Darurat

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat