kievskiy.org

Fakultas Dakwah UIN Bandung &Daarul Qur'an Sajikan Tarawih Ramadhan 1441 H di Masa Pandemi

Pikiran-Rakyat.com menjadi inisiator ceramah tarawih (Cetar) Ramadhan 1441 H secara offline melalui akun YouTube.  Untuk menyuksekan Cetar Ramadhan 1441 H di saat Pandemi COVID-19 ini, Pikiran-Rakyat.com menjalin kerja sama dengan tiga lembaga pendidikan.
Pikiran-Rakyat.com menjadi inisiator ceramah tarawih (Cetar) Ramadhan 1441 H secara offline melalui akun YouTube. Untuk menyuksekan Cetar Ramadhan 1441 H di saat Pandemi COVID-19 ini, Pikiran-Rakyat.com menjalin kerja sama dengan tiga lembaga pendidikan. /pikiran-rakyat.com


PIKIRAN RAKYAT - Pikiran-Rakyat.com menjadi inisiator ceramah tarawih (Cetar) Ramadhan 1441 H secara offline melalui akun YouTube.

Untuk menyuksekan Cetar Ramadhan 1441 H di saat Pandemi COVID-19 ini, Pikiran-Rakyat.com menjalin kerja sama dengan tiga lembaga pendidikan.

Pertama menggandeng Fakultas Dakwah dan Komunikasi, kedua Fakultas Syariah dan Hukum UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

Ketiga, melibatkan para penda'i dari lembaga pesantren, Daarul Qur'an. Masing-masing lembaga, menyampaikan pesan dakwah melalui Cetar Ramadhan 1441 H.

Para penceramah akan silih berganti menyampaikan tausiah seusai sholat Isa atau sekitar pukul 19.30 WIB.

Program Cetar Ramadhan 1441 H ini dibuat sebagai pengganti ceramah Ramadhan yang seharusnya digelar di masjid-masjid.

Baca Juga: Cetar Ramadhan 1441 H Jadi Opsi dan Solusi Tetap Berdakwah dan Mendapat Ilmu Selama Puasa

Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Bandung, Dr. Ahmad Sarbini, M.Ag. menyambut dan mengapresiasi program kerja sama Cetar Ramadhan 1441 H.

Program Cetar Ramadhan 1441 H ini sangat penting, di tengah para pendakwah tidak bisa menyampaikan secara langsung pesan-pesan atau ceramah melalui mimbar-mimbar masjid secara langsung.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat