kievskiy.org

Per Kamis 23 April: Pasien Sembuh Mendekati 1.000, Semua Provinsi telah Terdampak COVID-19

ILUSTRASI virus corona (SARS-CoV-2) penyebab penyakit COVID-19.*
ILUSTRASI virus corona (SARS-CoV-2) penyebab penyakit COVID-19.* /PIXABAY

PIKIRAN RAKYAT - Per Kamis 23 April 2020 pukul 12.00 WIB tercatat sudah ada 960 pasien di Tanah Air yang dinyatakan sembuh dari 7.775 yang terkonfirmasi positif COVID-19.

Hal tersebut disampaikan Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto dalam jumpa pers di Graha BNPB sebagaimana disiarkan secara daring yang dipantau di Jakarta, Kamis 23 April 2020.

Baca Juga: Pemkot Cimahi Sidak Pabrik untuk Pantau Penerapan Protokol Kesehatan Selama PSBB

Sementara itu, jumlah pasien meninggal sebanyak 647 kasus, Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 18.283 orang dan Orang Dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 195.948 kasus. 

"Sedangkan pasien yang meninggal sebanyak 647 kasus. Jumlah pasien dalam pengawasan sebanyak 18.283 orang dan orang dalam pemantauan sebanyak 195.948 orang," kata Yurianto. 

Baca Juga: Diharapkan Cukup untuk 1 Bulan, Pemkab Bandung Mulai Salurkan Bantuan

Data tersebut menunjukkan penambahan bila dibandingkan dengan data Selasa 21 April 2020 pukul 12.00 WIB, yaitu jumlah kasus positif bertambah 357 orang, pasien sembuh bertambah 47 orang, dan pasien meninggal bertambah 11 orang.

Yurianto mengatakan seluruh provinsi di Indonesia sudah terdampak kasus COVID-19, sedangkan kabupaten/kota yang terdampak sebanyak 267 kabupaten/kota.

Baca Juga: Harga Kepokmas di Jabar Stabil

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat