kievskiy.org

Ratusan Korban Binomo akan Gelar Aksi di Mabes Polri Besok

Ilustrasi - Ratusan korban  dugaan penipuan berkedok trading binary option aplikasi Binomo akan menggelar aksi unjuk rasa di Mabes Polri, pada Senin, 21 Februari 2022.
Ilustrasi - Ratusan korban dugaan penipuan berkedok trading binary option aplikasi Binomo akan menggelar aksi unjuk rasa di Mabes Polri, pada Senin, 21 Februari 2022. /Pixabay/Pexels Pixabay/Pexels

PIKIRAN RAKYAT - Ratusan korban dugaan penipuan berkedok trading binary option aplikasi Binomo akan menggelar aksi unjuk rasa di Mabes Polri, pada Senin, 21 Februari 2022.

Kordinator sekaligus korban Binomo, Maru Nazara mengatakan, aksi akan dilakukan sekira pukul 13.00 WIB. Massa nantinya akan berkumpul di Jalan Raden Patah 1, Jakarta Selatan sebelum menuju Gedung Mabes Polri.

"Titik kumpul (massa) di Jalan Raden Patah 1, aksi damai dilakukan di Mabes Polri," kata Maru saat dikonfirmasi Pikiran-Rakyat.com, Minggu, 20 Februari 2022.

Maru mengklaim, aksi tersebut akan dihadiri ratusan korban Binomo yang ada di Jakarta maupun di daerah.

Baca Juga: Soal Temuan 1,1 Juta Kg Minyak Goreng di Deli Serdang, Salim Group Singgung Kebutuhan Pabrik

Dalam aksi itu, nantinya massa mendorong agar aparat kepolisian segera menuntaskan kasus tersebut dengan menetapkan sejumlah afiliator sebagai tersangka.

"Iya karena kan banyak yang mangkir juga kan (dari pemeriksaan) jadi sekalian diangkat nanti. Jadi semuanya pengennya afiliator lain dicari," tuturnya.

Sebelumnya, Bareskrim Polri menaikkan status penanganan perkara kasus dugaan penipuan berkedok trading binary option aplikasi Binomo ke penyidikan.

Baca Juga: Baim Wong Marah Besar dalam 'Bedah Rumah': Tidak Ada Rasa Terima Kasihnya Ini Orang

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan naiknya status tersebut usai penyidik melakukan gelar perkara.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat