kievskiy.org

Mendag Minta Maaf Tak Bisa Selesaikan Polemik Minyak Goreng, Pengamat: Bukti Indonesia Sudah di Tangan Cukong

Penampakan minyak goreng kemasan di rak ritel modern usai aturan HET dicabut.
Penampakan minyak goreng kemasan di rak ritel modern usai aturan HET dicabut. /Instagram/@infojawabarat

PIKIRAN RAKYAT - Pernyataan Menteri Perdagangan, Muhammad Lutfi saat rapat bersama Komisi IV DPR mencuri perhatian publik.

Pasalnya, Muhammad Lutfi meminta maaf karena tidak bisa mengatasi polemik minyak goreng.

Selain itu, Muhammad Lutfi mengaku tidak memiliki kewenangan untuk mengusut mafia minyak goreng.

Akan tetapi dirinya dengan tegas akan mengumumkan tersangka mafia minyak goreng pada Senin, 21 Maret 2022 mendatang.

Baca Juga: China Putuskan Bantu Rusia, Joe Biden Akan Telepon Xi Jinping

"Jadi saya baru dikasih tahu oleh pak Dirjen perdagangan luar negeri, hari Senin sudah ada calon tersangkanya," ujar Muhammad Lutfi.

Di sisi lain pernyataan Mendag Muhammad Lufti turut mencuri perhatian Said Didu.

Said Didu bahkan menilai dengan 'menyerah'-nya Muhammad Lutfi mengatasi polemik minyak goreng, menandakan pemerintah telah tunduk pada cukong.

Baca Juga: Kasus Dugaan Penelantaran Anak Bambang Pamungkas Naik ke Tahap Penyidikan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat