kievskiy.org

Tensi Panas Jelang Kedatangan Vladimir Putin di KTT G20, Jokowi Dianggap Lepas Tangan

Pertemuan Presiden Jokowi dan Presiden Rusia Vladimir Putin.
Pertemuan Presiden Jokowi dan Presiden Rusia Vladimir Putin. /Dok. Russian Embassy Jakarta

PIKIRAN RAKYAT - Kedatangan Presiden Rusia, Vladimir Putin ke Indonesia dalam rangka forum KTT G20, hingga kini masih menjadi perdebatan.

Pasalnya, invasi Rusia terhadap Ukraina sampai saat ini masih menjadi isu internasional yang kian memanas dan masih terjadi.

Dalam forum KTT G20 tersebut menjadi suatu masalah karena menjadi pertemuan kedua negara besar yang saling bersebrangan pada konflik Ukraina, Rusia dan Amerika Serikat.

Pengamat politik, Rocky Gerung menyatakan bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) harus berhati-hati dalam mengambil langkah terkait KTT G20.

Baca Juga: Media Asing Beri Peringatan: Jokowi Terancam Jatuh karena Kemarahan Rakyat

Pasalnya, politik global yang terjadi saat ini terutama terkait invasi Rusia akan memanas dan berimbas ke Indonesia jelang pagelaran pertemuan G20 di Bali nanti.

Menurutnya, Jokowi tidak memiliki kapasitas yang cukup untuk menyelesaikan permasalahan yang terjadi di Ukraina apalagi terkait Rusia dan Amerika Serikat.

Ia menegaskan bahwa Rusia dan Amerika Serikat merupakan dua negara yang memiliki kekuatan dan pengaruh besar di dunia sampai saat ini.

Kemudian, ditambah dengan presiden dari kedua negara, Vladimir Putin dan Joe Biden, itu merupakan yang paling vokal dalam permasalahan konflik di Ukraina.

Baca Juga: Masa Depan Lionel Messi Masih Diragukan, Pelatih Argentina Beri Pesan Soal La Pulga

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat