kievskiy.org

Partai Mahasiswa Indonesia Dianggap Jebakan, Wiranto Diduga Jadi Dalang

Ilustrasi mahasiswa.
Ilustrasi mahasiswa. /Antara/Akbar Nugroho Gumay

PIKIRAN RAKYAT - Terbentuknya Partai Mahasiswa Indonesia (PMI) dianggap jebakan yang membuat nama Wiranto terseret.

Dari data yang disampaikan pada Kemenkumham, struktur PMI tersebut telah terbentuk pada 21 Januari 2022.

Kemunculan PMI tak ayal membuat sejumlah pengamat politik heran dan memberikan peringatan jika organisasi yang berbau politik tersebut tidak pada kodratnya mahasiswa sebagai pelajar.

Pasalnya, suatu partai akan mewakili kelompok tertentu yang tergabung dalam organisasi politik tersebut.

Baca Juga: Kunjungan ke Bogor Dikawal Ketat, Hersubeno Arief: Jokowi Bahkan Merasa Tak Aman Saat Bertemu Rakyatnya

Namun, pembentukan partai dengan mengatasnamakan mahasiswa Indonesia tidak bisa dikatakan mewakili kepentingan para pelajar yang ada di tingkat universitas.

Hal tersebut mengingat jumlah yang cukup banyak dan pandangan politik yang berbeda sehingga tidak bisa dibentuk atas nama mahasiswa.

"Ya itu setiap kali ada istilah Partai Mahasiswa, orang sudah tahu ini pasti ada yang memainkan dan masih bagus di ingatan kita, pak Wiranto pernah mengumpulkan mahasiswa di Istana Negara," kata pegamat politik, Rocky Gerung dikutip Pikiran-Rakyat.com dari YouTube miliknya.

Baca Juga: Kemarahan Megawati terhadap Istana Negara Disebut Tak Terbendung, Luhut Binsar Pandjaitan Disorot

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat