kievskiy.org

Bantah Ada Peretasan, Data Pribadi Pegawai Kemenkumham Ini Malah Dibagikan Hacker Secara Cuma-cuma

Viral hacker bagikan data pribadi Kabag Humas Kemenkumham.
Viral hacker bagikan data pribadi Kabag Humas Kemenkumham. /Twitter/@radixhidayat

PIKIRAN RAKYAT - Warganet dihebohkan dengan unggahan mengenai kebocoran data yang diungkap hacker.

Unggahan tersebut sontak menjadi viral di Twitter.

Kal ini bukan soal data yang diperjualbelikan hacker, melainkan jawaban hacker terkait pernyataan Humas Kemenkumham beberapa waktu lalu.

Akun Twitter @radixhidayat mengunggah tangkap layar berita yang memuat pernyataan Humas Kemenkumham, serta pernyataan seorang hacker.

Baca Juga: Pengguna BBM Eceran Menjerit, Tak Ada SPBU yang Dekat dan Harga Lebih Mahal

Pada akhir Agustus lalu, ribuan data pegawai Kemenhumham dikabarkan bocor dan tersebar di sebuah forum internet.

Kendati demikian Kabag Humas Kemenkumham Tubagus Erif memastikan data SIMPEG Kemenkumham masih aman.

"Tidak benar web Simpeg Kemenkumham itu diretas. Sampai sekarang sistem dan data aman," katanya dalam keterangan resmi pada Minggu, 28 Agustus 2022.

Pernyataan tersebut mendapat jawaban menohok dari hacker yang menyebut dirinya sebagai WaterAndCoffee.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat