kievskiy.org

Mahfud MD: Data Bjorka Dibuat Sendiri Lalu Disebar

Ilustrasi. Menkopolhukam, Mahfud MD.
Ilustrasi. Menkopolhukam, Mahfud MD. /Antara/Indrianto Eko Suwarso

PIKIRAN RAKYAT - Menkopolhukam Mahfud MD mengatakan data yang dibocorkan hacker Bjorka bukan data asli melainkan data buatan.

Menurut Mahfud MD, Bjorka tidak memiliki kemampuan untuk membocorkan data keamanan negara.

Selain itu, dapat dilihat dari data yang disebar Bjorka memiliki kesalahan.

“Apa data yang dibocorkan Bjorka? Tidak ada, itu data buatan sendiri aja terus disebar,” katanya menjelaskan.

Baca Juga: Masih Bingung Cek Nama Bantuan Bansos BLT ? Simak Langkahnya

“Datanya salah. Dia (Bjorka) sebarkan nama ibu saya Siti Aminah. Padahal bukan Siti Aminah, ngarang dia,” katanya menambahkan.

Di sisi lain Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo mengungkapkan bahwa Polri membuka kemungkinan untuk bekerja sama dengan pihak luar negeri.

"Ya, tidak menutup kemungkinan, ya, kita juga akan bekerja sama dengan pihak-pihak luar (negeri)," kata Dedi Prasetyo pada Rabu, 21 September 2022 seperti yang dikutip oleh Pikiran-rakyat.com dari Antara.

Namun, Kadiv Humas Polri tersebut tidak menyebutkan negara mana yang dimaksud.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat