kievskiy.org

Bung Binder Sindir Ketum PSSI Soal Tragedi Kanjuruhan: Kenapa Gak dari Awal sih Menyampaikan Permintaan Maaf?

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan alias Iwan Bule.
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan alias Iwan Bule. /Pikiran-rakyat.com/Wina Setyawatie

PIKIRAN RAKYAT - Pengamat sepak bola Binder Singh alias Bung Binder menyindir Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan karena baru menyampaikan permintaan maaf terkait peristiwa Tragedi Kanjuruhan setelah beberapa hari tragedi tersebut terjadi.

Sebelumnya, Iwan Bule, sapaan Mochamad Iriawan secara terbuka menyampaikan permohonan maaf dan akan bertanggung jawab sepenuhnya atas tragedi Kanjuruhan yang mengakibatkan 132 orang meninggal dunia.

Iwan Bule menyampaikan itu seusai melakukan pertemuan dengan perwakilan FIFA, AFC, Polri, Kemenpora, Kemendagri, Kementerian PUPR, dan Kemenkes di Jakarta, Kamis 13 Oktober 2022.

Baca Juga: Viral Aksi Polisi Bagikan Cokelat ke Bocah Berhelm, Netizen Justru Soroti Hal Lain: Adek Sebelah Melongo

“Pertama-tama saya atas nama federasi sekali lagi mohon maaf atas apa yang terjadi tragedi (Kanjuruhan), PSSI secara khususnya bertanggung jawab sepenuhnya terhadap kejadian ini,” katanya dikutip dari tayangan YouTube PSSI TV.

Iwan Bule kemudian berjanji akan memperbaiki sepak bola Indonesia dengan membentuk tim satgas transformasi sepak bola.

Tim satgas ini, kata Iwan Bule sebagai salah satu bentuk tanggung jawab pihaknya.

Baca Juga: Janji Polri Setelah Tragedi Kanjuruhan Berdarah: Ke Depannya Gas Air Mata Takkan Digunakan Kembali

"Salah satu bentuknya (tanggung jawab) adalah hari ini kita bersepakat membentuk task force atau satgas transformasi sepak bola yang tentunya berisi pemerintah, kemudian dari FIFA, AFC, Polri, Kemenpora, Kemendagri, PUPR, Kemenkes,” ujarnya.

PSSI, kata Iwan Bule rencananya akan memulai agenda transformasi sepak bola itu dengan mengikuti rapat koordinasi (rakor) bersama FIFA dan AFC di Kuala Lumpur pada 17 Oktober 2022.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat