kievskiy.org

Update Korban Gempa Cianjur: 321 Meninggal Dunia usai Ditemukan 3 Jenazah Baru

Tim SAR saat kembali temukan jenazah korban gempa.
Tim SAR saat kembali temukan jenazah korban gempa. /Instagram/@basarnas_jabar

PIKIRAN RAKYAT – Korban meninggal dunia akibat peristiwa gempa Cianjur Jawa Barat bertambah menjadi 321 Orang.

Total jumlah tersebut diumumkan Ketua Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Suharyanto pada konferensi terbaru, Minggu, 27 November 2022.

Untuk diketahui, korban bencana gempa bermagnitudo 5,6 di Cianjur tersebut sebelumnya berada di angka 318.

"Hari ini ditemukan 3 jenazah sehingga catatan kita semua, berati dengan ditemukan 3 yang meninggal dunia menjadi 321 orang," ujar Suharyanto.

"Yang masih hilang masih ada 11 korban yang masih dinyatakan hilang," ucap dia lagi.

 Baca Juga: 5 Ciri Orang yang Memiliki Mental Kuat, Salah Satunya Memahami Diri Sendiri

Kendati kerusakan dan kerugian masif, pun begitu dengan korban nyawa yang berjatuhan, Ketua BNPB itu mengkategorikan gempa Cianjur ke dalam bencana daerah, bukan nasional.

"Di setiap bencana apa pun, apa lagi bencana ini walaupun masif ya, walaupun dampaknya sangat besar, tadi data data sudah saya sampaikan, tapi tetap ini bencana daerah, bukan bencana nasional," kata Suharyanto.

Masih di konferensi pers serupa, Suharyanto memastikan segala komando di lapangan bakal dipimpin langsung oleh Bupati Cianjur.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat