kievskiy.org

Dimulai Tahun Depan, Pemerintah Akan Subsidi Beli Motor Listrik Rp6,5 Juta

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan.
Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan. /YouTube/Sekretariat Presiden

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Indonesia berencana memberikan subsidi atas pembelian sepeda motor listrik mulai tahun depan agar harganya lebih terjangkau bagi masyarakat.

Hal itu disampaikan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Pandjaitan di forum perbankan, Selasa, 29 November 2022.

Dikutip dari Reuters, Luhut mengatakan bahwa pemerintah sedang menyelesaikan skema untuk subsidi motor listrik seharga Rp6,5 juta rupiah per pembelian untuk mendorong penjualan ekonomi dalam negeri.

Ia mengatakan, masyarakat dapat menukar motornya dengan motor listrik dimulai tahun 2023.

Baca Juga: Kabar Indonesia akan Lelang Kepulauan Widi dan Bahayakan Ekosistem Laut Disorot Dunia

"Kalau mau tukar motor ke listrik tahun depan, ya. Nanti dapat subsidi," ujarnya, dikutip pada Rabu, 30 November 2022.

Luhut menambahkan skema subsidi serupa juga sedang dipertimbangkan untuk pembelian mobil. Namun ia tidak memberikan rincian lebih jauh.

Indonesia memiliki target setidaknya 1,2 juta penjualan sepeda listrik dan 35.000 penjualan mobil listrik pada tahun 2024.

Para produsen kendaraan listrik mengatakan permintaan atas Electric Vehicle (EV) tumbuh tetapi volume penjualan masih sangat kecil dibandingkan dengan mobil berbahan bakar minyak yang dikarenakan harga EV yang lebih tinggi.

Baca Juga: Daftar Harga Mobil Hybrid di Indonesia Akhir 2022, Termurah Rp200 Jutaan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat