kievskiy.org

Bentuk Gugus Khusus di Kawasan Industri Jadi Cara Ganjar Pranowo Cegah Penularan Covid-19

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.*
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.* /Instagram/@ganjar_pranowo Instagram/@ganjar_pranowo

PIKIRAN RAKYAT - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo meminta kepala-kepala daerah membentuk Gugus Tugas khusus di kawasan industri. 

Hal tersebut merupakan salah satu upaya dalam mencegah penularan Covid-19 dan memastikan penerapan protokol kesehatan dalam kegiatan industri. 

"Tidak hanya di Kota Semarang, karena banyak daerah di Jawa Tengah yang memiliki kawasan industri. Sekarang di kawasan - kawasan industri, saya minta dibuat gugus tugas khusus," katanya di Semarang, Jumat 10 Juli 2020.

Baca Juga: Terkait Klaster Secapa AD, KSAD Andika Perkasa Dijadwalkan Lakukan Pemantauan Besok

Mengenai kemajuan penanganan klaster penularan Covid-19 di lingkungan perusahaan di Kota Semarang, Ganjar mengatakan bahwa penularan virus corona di dua dari tiga perusahaan yang menjadi klaster penularan sudah terkendali.  

"Dua perusahaan itu sudah lama, sejak Juni, jadi relatif terkendali. Tinggal satu perusahaan yang menjadi pengawasan khusus kami," tuturnya.

"Mereka kami minta memperbaiki protokol kesehatannya, orang-orang yang terkena Covid-19 dan lingkungannya di-off-kan dan dilakukan tindakan," lanjutnya.

Baca Juga: Editor Metro TV Ditemukan Tewas di Pinggir Tol JORR Ulujami, Pertama Kali Dilihat Anak-anak

"Saya minta dalam minggu ini semuanya sudah diperbaiki," pungkasnya sebagaimana diberitakan Lensapurbalingga.com sebelumnya dalam artikel "Ganjar Perintahkan Setiap Kepala Daerah di Jawa Tengah Bentuk Gugus Tugas khusus Kawasan Industri".

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat