kievskiy.org

Geger Temuan Gunung Api Bawah Laut di Pacitan, Pakar Ungkap Potensi Erupsi

Ilustrasi. Gunung api bawah laut ditemukan di Pacitan.
Ilustrasi. Gunung api bawah laut ditemukan di Pacitan. /Pixabay/ELG21

PIKIRAN RAKYAT - Badan Informasi Geospasial (BIG) mengonfirmasi temuan gunung bawah laut di perairan selatan Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Gunung bawah laut itu dilaporkan memiliki tinggi kurang lebih 2.200 meter, nyaris menandingi Gunung Bromo yang tercatat memiliki ketinggian 2.329 meter.

Berdasarkan keterangan dari Koordinator Pemetaan Kelautan BIG Fajar Triady Mugiarto, gunung tersebut letaknya berada di kedalaman sekitar 6.000 meter, dan puncaknya di kedalaman 3.800 meter. Fajar mengatakan, gunung ini membentang di perbatasan antara Jawa Tengah dan Jawa Timur.

"Gunung bawah laut yang baru ditemukan ini berada sekitar 260 kilometer di selatan Kabupaten Pacitan, tepatnya berada di perbatasan antara Jawa Tengah dan Jawa Timur," katanya.

Para ahli menyebut bahwa gunung bawah laut yang baru ditemukan di Pacitan itu tergolong dalam gunung api. Dosen Teknik Geologi Institut Teknologi Bandung (ITB), Dr. Mirzam Abdurrachman, S.T., M.T mengatakan, kemunculan gunung bawah laut itu sebenarnya sudah diidentifikasi sejak 2006.

Baca Juga: Ricuhnya Bentrokan Suporter PSIS vs Polisi, CEO: Saya Minta Maaf kepada Masyarakat Kota Semarang

“Sebenarnya tonjolan-tonjolan ini udah teridentifikasi sejak 2006 silam,” katanya.

Sementara asal mula terbentuknya gunung api bawah laut ini diyakini sudah dimulai sejak berjuta-juta tahun yang lalu.

"Gunung api yang berada di Pulau Jawa sangat erat kaitannya dengan subduksi yang ada di selatannya. Subduksi dimulai kurang lebih sejak 55 juta tahun lalu sehingga menghasilkan magmatisme yang kemudian muncul ke permukaan sebagai gunung api yang terbentang dari Jawa Barat hingga Jawa Timur," katanya.

Dr. Mirzam menyimpulkan, kemunculan gunung api di selatan Pacitan ini merupakan efek kompleksitas zona subduksi di selatan seperti komponen yang tidak homogen, perbedaan umur lempeng, dan roo rise yang mengganjal hingga timbulnya gangguan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat