kievskiy.org

Dukung Para Pegiat Kopi, Bupati Banyuwangi: Perlahan tapi Pasti, Kita Harus Optimis di Masa AKB

Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas.*
Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas.* /Twitter Semanggi Twitter Semanggi

PIKIRAN RAKYAT - Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas mengatakan para pegiat dan pelaku usaha kopi di Banyuwangi harus tetap optimis untuk menyambut era adaptasi kebiasaan baru.

“Perlahan tapi pasti, mulai bergeliat lagi. Kita harus optimistis menyambut era adaptasi kebiasaan baru. Hulunya kita perkuat, hilirisasi kopinya juga dioptimalkan. Sehingga ekonomi kembali bergerak,” ujar Anas, Minggu 26 Juli 2020.

Beri semangat para pelaku usaha kopi, sebelumnya Anas juga sempat melakukan kunjungan ke pegiat kopi Kalibaru di Ruang Terbuka Hijau Sawunggaling, Sabtu 25 Juli 2020.

Baca Juga: Baznas Bantu Rp1,3 Miliar, Guru DTA dan Penghuni Rutilahu di Kabupaten Cirebon Terima Manfaatnya

Pasalnya, Kalibaru selama ini dikenal sebagai daerah penghasil kopi dengan perkebunan mencapai 9.721 hektar.

Anas menuturkan bahwa dirinya mengakui sangat bangga melihat banyaknya anak muda yang terlibat dalam pengembangan kopi.

“Saya sangat senang melihat banyak anak muda yang kini terlibat dalam pengembangan kopi. Tidak hanya bergerak dalam pertanian kopi saja. Tapi, sudah mulai melakukan pemrosesan kopi siap saji. Juga mulai banyak kedai-kedai kopi yang dibuka. Ini memberi nilai tambah ekonomi,” kata Anas.

Baca Juga: Update Pasien Positif Corona per 26 Juli 2020 di Riau, Dinkes Sebut Ada 3 Orang dari Surabaya

Sebagaimana diberitakan Kabarbesuki.com sebelumnya dalam artikel "Bupati Kunjungi Salah Satu Produksi Kopi di Banyuwangi, Anas: Tetap Optimis di Era Adaptasi", adanya potensi tersebut, imbuh Anas, akan terus dimaksimalkan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat