kievskiy.org

Akan ada Gerhana Matahari Saat Puasa Ramadhan 2023, Berikut Tanggal dan Waktunya

Fenomena gerhana matahari.
Fenomena gerhana matahari. /ANTARA FOTO/ ADWIT B PRAMONO.

gerhana

PIKIRAN RAKYAT - Gerhana matahari diperkirakan akan menghiasi langit Indonesia saat ibadah puasa Ramadhan 2023. Tim Astrofotografi Universitas Brawijaya (UB) memperkirakan fenomena astronomi itu terjadi menjelang 1 Syawal 1444 H.

Tim Astrofotografi UB dikoordinatori oleh M Fauzan Edipurnomo, dan beranggotakan Eka Maulana, Waru Djuriatno, M Aswin, A A Razak, dan beberapa Pranata Laboratorium Fakultas Teknik.

Eka Maulana mengatakan gerhana matahari ini dapat diamati dari wilayah Indonesia bagian barat hingga timur. Namun, tidak semua wilayah yang bisa mengamati gerhana matahari total.

Gerhana matahari total, katanya, dapat diamati di Indonesia bagian Timur hingga tengah, sedangkan gerhana matahari parsial (sebagian) dapat diamati dari Indonesia bagian tengah hingga bagian barat.

Baca Juga: Polisi Sita 200 Bal Pakaian Bekas Impor di Pasar Gedebage Bandung, Sejumlah Saksi Ikut Diperiksa

"Fenomena gerhana matahari diperkirakan terjadi pada tanggal 20 April 2023," kata Eka Maulana di Malang, Jawa Timur, pada Rabu, 22 Maret 2023, dikutip dari Antara.

Ia mengatakan, fenomena gerhana matahari parsial dapat disaksikan masyarakat Kota Malang. Ia mengatakan gerhana matahari parsial di Kota Malang diperkirakan mulai pukul 09.28 WIB hingga jelang tengah hari.

"Puncak gerhana matahari terjadi pukul 10.52 dengan tingkat magnitute gerhana 67 persen. Total waktu gerhana dua jam 55 menit," kata Eka.

Terjadinya gerhana matahari berpotensi dapat menyebabkan berkurangnya intensitas radiasi inframerah matahari yang jatuh ke lapisan ionosfer bumi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat