kievskiy.org

Mafia Umrah Pakai Foto Tokoh Agama untuk Promosi, padahal Korban Juga

Ilustrasi tokoh agama.
Ilustrasi tokoh agama. /Pixabay/mohamed_hassan

PIKIRAN RAKYAT - Mafia umrah yang terbongkar usai menelantarkan jemaah umroh, melakukan berbagai cara untuk menggaet para korbannya. PT Naila Syafa’ah Wisata Mandiri (NSWM) diketahui menggelapkan dana para jemaah yang menjadi korban.

Tiga tersangka yang ditetapkan Polda Metro Jaya dalam kasus tersebut yakni Mahfudz Abdulah, Halijah Amin (istri Mahfudz), serta Hermansyah (direktur PT Naila Syafaah Wisata Mandiri). Mereka bahkan memasang foto tokoh agama dengan pengikut banyak di media sosial, agar menarik minat calon korban.

Foto tokoh agama itu dipasang pada brosur penawaran, seolah-olah ada kerja sama endorse antara kedua belah pihak. Namun, ternyata tokoh agama yang 'dimanfaatkan' tersebut termasuk ke dalam salah satu korban mereka.

Apa yang dilakukan PT NSWM itu adalah salah satu modus operandi mereka, untuk menghimpun dana dari para korban. Selain itu, mereka mencari korban dalam kelompok pengajian di masjid-masjid.

Baca Juga: Serba-Serbi Kasus Travel Umrah Naila Syafaah: Pemilik Mantan Napi, Ganti Nama Setelah Keluar Penjara

"Kemudian modus dari PT Nayla ini juga merekrut tokoh agama yang memiliki pengikut yang banyak, kemudian memasang fotonya dalam brosur. Sehingga jemaah banyak ikut ke dalam travel ini," kata Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi saat konferensi pers, Kamis, 30 Maret 2023.

"Dan kebetulan korbannya ada ini, tokoh agamanya ini juga menjadi korban. Jadi seolah-olah di-endrose tapi dia korban juga," ucapnya menambahkan.

Jual Lagi Tiket Hangus

Tidak hanya memanfaatkan tokoh agama, mafia umrah itu juga menawarkan tiket hangus yang bisa dihidupkan kembali. Namun, para korban dimintai biaya lebih, untuk mendapatkan tiket tersebut.

“Modusnya lagi ada tiket hangus, bisa dihidupkan lagi. Kemudian menambah sejumlah uang yang dibebankan kepada jemaah sejumlah Rp2.500.000. Nah ini kami sedang selidiki,” tutur Hengki Haryadi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat