kievskiy.org

Update Kasus Penganiayaan di Pesanggrahan: Mario Dandy Mendadak Ganti Pengacara

Rekonstruksi kasus penganiayaan Mario Dandy Satrio cs terhadap David.
Rekonstruksi kasus penganiayaan Mario Dandy Satrio cs terhadap David. /Dok. PMJ News Dok. PMJ News

PIKIRAN RAKYAT – Pengusutan terhadap kasus penganiayaan yang dilakukan oleh Mario Dandy Satriyo  (20) kepada D (17) masih terus berjalan. Terkini, pihak Kejaksaan Tinggi (Kejati) DKI Jakarta pun telah memberikan sinyal untuk segera menggelar sidang perdana Mario Dandy.

Di tengah itu, Mario Dandy justru secara tiba-tiba mengganti tim pengacaranya. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Dolfie Rompas dan Basri Bundu yang merupakan mantan pengacara dari anak mantan pejabat pajak itu.

"Jadi kita terima surat, intinya saya dan Basri sejak tanggal 10 April kemarin bukan lagi kuasa hukum MDS (Mario Dandy Satriyo)," kata Dolfie Rompas, dikutip pada Sabtu, 15 April 2023.

Menanggapi keputusan dari pihak Mario Dandy tersebut, Dolfie pun menyatakan jika dirinya telah ikhlas. Namun, ia tetap menyayangkan keputusan itu lantaran terkesan buru-buru. Apalagi, tidak ada obrolan antara pihaknya dengan Mario Dandy.

Baca Juga: Komeng Jadi Sasaran Empuk Netizen, Abdel Achrian Ungkap Fakta Kesamaan Nasib

Sidang Perdana Mario Dandy

Sebelumnya, Basri Bundu telah mengatakan bahwa Mario Dandy diperkirakan akan menjalani sidang perdana atas kasus penganiayaan itu setelah Lebaran 2023. Basri pun berharap persidangan Mario Dandy dapat berjalan dengan adil, dan hukum pun dapat ditegakkan dalam kasus tersebut.  Tak hanya untuk Mario Dandy, Basri juga berharap adanya keadilan untuk korban penganiayaan.

"Harapan pasti selalu ada harapan, harapan yang terbaik lah keadilan untuk kedua belah pihak," ucapnya.

"Harapan kita itu kan adil bagi korban, adil bagi klien kami, jadi hukum itu harus ditegakkan," tuturnya melanjutkan.

Kronologi Kasus Penganiayaan

Penganiayaan yang dilakukan Mario Dandy terhadap D itu terjadi di kawasan Perumahan Pesanggrahan, Jakarta Selatan pada Senin, 20 Februari 2023.

Baca Juga: Prediksi Skor Chelsea vs Brighton di Liga Inggris: Head to Head hingga Starting Line-up

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat