kievskiy.org

Istri dan Anak Andhi Pramono Terlibat Dugaan Korupsi, KPK Dalami Sejauh Mana Perannya

Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membawa sejumlah barang bukti seusai menggeledah rumah mantan Kepala Bea dan Cukai Makassar Andhi Pramono di kompleks Grand Summit Tiban, Batam, Kepulauan Riau, Selasa (6/6/2023). Penggeledahaan tersebut untuk mencari barang bukti terkait kasus dugaan gratifikasi yang dilakukan mantan Kepala Bea Cukai Makassar tersebut. ANTARA FOTO/Teguh Prihatna/aww.
Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membawa sejumlah barang bukti seusai menggeledah rumah mantan Kepala Bea dan Cukai Makassar Andhi Pramono di kompleks Grand Summit Tiban, Batam, Kepulauan Riau, Selasa (6/6/2023). Penggeledahaan tersebut untuk mencari barang bukti terkait kasus dugaan gratifikasi yang dilakukan mantan Kepala Bea Cukai Makassar tersebut. ANTARA FOTO/Teguh Prihatna/aww. /Teguh Prihatna ANTARA FOTO

PIKIRAN RAKYAT - Tim penyidik KPK mendalami keterlibatan keluarga mantan Kepala Bea Cukai Makassar Andhi Pramono (AP), dalam dugaan gratifikasi yang menjeratnya. Seiring penyelidikan bergulir, muncul dugaan istri dan anak AP ikut berperan dalam kasus gratifikasi dan tindak pidana pencucian uang (TPPU).

Wakil Ketua KPK Alexander Marwata menjelaskan, KPK masih harus mendalami peran keluarga AP, untuk menetapkan benar tidaknya dugaan dan sejauh mana keterlibatan berlangsung.

"Hal itu yang akan didalami lebih lanjut oleh penyidik sejauh mana peran dari istri maupun anak dalam melakukan pencucian uang itu," kata dia, kepada wartawan, Sabtu, 8 Juli 2023.

Alex melanjutkan, TPPU para pejabat memang kerap memanfaatkan anggota keluarga. Biasanya penyamaran aset yang didapatkan dari uang korupsi dilakukan dengan mengatasnamakan keluarga tersangka.

Baca Juga: TKW Asal Cianjur Diduga Jadi Korban Perdagangan Manusia, Polisi Lakukan Penyelidikan

Untuk itu, kata Alex, penyidik KPK kini sedang menelusuri lebih dalam terkait peran istri dan anak Andhi Pramono. KPK perlu menemukan bukti tambahan, untuk menetapkan apakah keterlibatan bersikap aktif atau pasif.

"Apakah secara aktif dia memang terlibat di dalam proses perencanaan, penggunaan rekening-rekening nominee, nanti akan didalami. Tidak tertutup kemungkinan bahwa keluarga dari awal sudah mengetahui atau patut diduga mengetahui dan secara aktif ikut dalam skenario untuk melakukan pencucian uang itu juga bisa kenakan," ujar Alex.

KPK Ungkap Siasat Andhi Pramono Samarkan Uang Korupsi

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkap siasat Mantan Kepala Kantor Bea dan Cukai Makassar Andhi Pramono (AP), dalam menyembunyikan uang hasil dugaan gratifikasi. AP disebut menampung uang korupsi tersebut dalam rekening mertuanya, untuk membeli sejumlah aset.

Baca Juga: 9 Juta Data Visa WNA yang Masuk ke Indonesia Diduga Bocor, Kominfo: Tunggu Laporan BSSN

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat