kievskiy.org

Sempat Terbakar karena 'Prewedding', Wisata Gunung Bromo Kini Dibuka Kembali

Api membakar hutan dan lahan (karhutla) kawasan Gunung Bromo terlihat di Pos Jemplang, Malang, Jawa Timur.
Api membakar hutan dan lahan (karhutla) kawasan Gunung Bromo terlihat di Pos Jemplang, Malang, Jawa Timur. /Antara/Muhammad Mada

PIKIRAN RAKYAT - Taman Wisata Gunung Bromo sempat ditutup akibat kebakaran yang muncul karena prewedding pasangan tak bertanggung jawab. Satu minggu setelah kejadian petaka tersebut, kini wisata Gunung Bromo telah dibuka kembali.

Hal ini dijelaskan oleh Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BB TNBTS). Mereka memutuskan untuk membuka kembali wisata di Gunung Bromo setelah sempat terbakar.

Pembukaan akan dilakukan pada Selasa 19 September 2023. Kepala Bagian Tata Usaha Balai Besar TNBTS Septi Eka Wardhani menyatakan pembukaan dilakukan ketika sebagian besar kebakaran sudah dipadamkan.

Kondisi di wilayah sekitar sana juga dipastikan telah aman.

Baca Juga: 10 Jenis Kuas Makeup dan Fungsinya, Cocok Dipelajari Pemula dalam Berdandan

"Kunjungan wisatawan dibuka mulai Selasa 19 September 2023 pukul 00.01 WIB," ujar Septi pada Senin 18 September 2023.

Septi menyatakan pembukaan dilakukan pada empat pintu masuk yang sebelumnya ditutup. Pintu masuk itu adalah Coban Trisula, Kabupaten Malang, Wonokitri, Kabupaten Pasuruan, Cemoro Lawang, Kabupaten Probolinggo, dan Senduro Kabupaten Lumajang.

Penyebab kebakaran di kawasan Gunung Bromo diduga karena adanya pasangan prewedding yang menyalakan flare.
Penyebab kebakaran di kawasan Gunung Bromo diduga karena adanya pasangan prewedding yang menyalakan flare.

Tiket hanya Online

Setelah dibuka sekarang, Septi menjelaskan jika tiket masuk Bromo hanya dijual secara online. Pembelian bisa dilakukan melalui situs https://bookingbromo.bromotenggersemeru.org.

Baca Juga: 4 Pemain Chelsea yang ‘Gagal’ Penuhi Harapan hingga Pekan 5 Liga Inggris 2023-2024

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat