kievskiy.org

Selain Bakal Temui Jokowi, Mentan Syahrul Yasin Limpo Juga Sudah Siapkan Tim untuk Dampinginya di KPK

Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh (kanan) bersama Syahrul Yasin Limpo (kiri).
Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh (kanan) bersama Syahrul Yasin Limpo (kiri). /ANTARA/Yusran Uccang

PIKIRAN RAKYAT - Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) telah menyiapkan tim gabungan untuk mendampinginya dalam proses hukum yang tengah berlangsung di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Pengumuman ini disampaikan oleh kuasa hukum SYL, Febri Diansyah, dalam sebuah pertemuan di Kantor DPP NasDem, Jakarta, pada Kamis dini hari.

"Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo meminta kami melakukan pendampingan hukum pada tingkat penyidikan," kata Febri Diansyah di Kantor DPP NasDem, Jakarta, Kamis 5 Oktober 2023 dini hari.

Febri Diansyah menjelaskan bahwa Menteri Pertanian meminta pendampingan hukum pada tingkat penyidikan, dan tim gabungan ini bertugas memastikan bahwa proses penyidikan berjalan sesuai prosedur dan hak-hak yang diatur secara hukum.

Baca Juga: Febri Diansyah Ungkap Alasan Syahrul Yasin Limpo Bakal Temui Jokowi Hari Ini

"Tim hukum ini akan mendampingi dalam proses hukum yang berjalan, mulai hari ini dan ke depan di tahap penyidikan," ungkapnya.

Meskipun jumlah pengacara yang terlibat belum diumumkan, tim ini akan fokus pada substansi hukum dalam kasus yang sedang dihadapi oleh SYL.

SYL, yang juga merupakan Ketua DPP Partai NasDem, saat ini terjerat dalam kasus dugaan korupsi di Kementerian Pertanian yang ditangani oleh KPK.

Baca Juga: Mentan Syahrul Yasin Limpo akan Menghadap Jokowi di Istana Hari Ini Kamis, 5 Oktober 2023

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat