kievskiy.org

Anies Baswedan Respons Ucapan 'Bawaslu Tajam ke Gibran, Tumpul ke yang Lain': Tumben

Capres nomor urut 1, Anies Baswedan.
Capres nomor urut 1, Anies Baswedan. /Antara

PIKIRAN RAKYAT - Calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan menanggapi pernyataan dari Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, soal subjektivitas Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

Sebelumnya, TKN Prabowo-Gibran menilai Bawaslu tidak objektif dalam menangani dugaan pelanggaran Pemilu 2024. Pasalnya, mereka menganggap lembaga itu 'galak' kepada paslon 02, tapi tidak kepada kontestan Pilpres lainnya.

Merespons pernyataan tersebut, Anies Baswedan justru berbeda pandangan. Menurut Capres Koalisi Perubahan itu, Bawaslu pasti menjalankan tugas dan fungsinya secara adil.

"Kami punya keyakinan bahwa Bawaslu pasti objektif, karena berhadapan dengan publik Indonesia yang akan melakukan penilaian," katanya di Bandara Patimura, Ambon, Maluku, Senin, 15 Januari 2024.

Adapun, perkataan Bawaslu pilih kasih datang dari Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran, Raja Juli Antoni. Anies merasa tak berhak menghakimi perasaan TKN, namun ia bertanya dari mana datangnya pemikiran semacam itu.

"Kami tidak adil untuk melakukan penilaian. Tetapi, tumben ada yang merasakan kena tajam. Mungkin karena biasa selalu melenggang, tak ditantang ya," ucap Anies.

Baca Juga: TKN Fanta Prabowo-Gibran Respons Mahfud MD Bentuk Posko Pengaduan Pelanggaran Pemilu

Minggu, 14 Januari 2024, Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming, Raja Juli Antoni menilai Bawaslu RI lebih galak pada Gibran ketimbang capres dan cawapres lainnya.

"Monggo Bawaslu untuk menyelidik kasus itu, tapi agak terasa memang Bawaslu ini tajam ke Mas Gibran, tumpul ke yang lain," ujarnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat