kievskiy.org

Istana Bocorkan Permohonan Mahfud MD pada Jokowi, Stafsus: Minta Diterima

Cawapres nomor urut 3, Mahfud MD.
Cawapres nomor urut 3, Mahfud MD. /Antara

PIKIRAN RAKYAT - Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD mengajukan permohonan untuk dipertemukan dengan Presiden Joko Widodo saat bicara dengan Menteri Sekretaris Negara Pratikno.

Permohonan itu ramai diperbincangkan lantaran sebelumnya Mahfud MD sempat ingin mengundurkan diri meski tidak menyebut secara eksplisit kapan waktu tepatnya.

Terkait permohonan Menkopolhukam untuk bertemu Jokowi, Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana angkat bicara.

Ari membenarkan bila sebelumnya permintaan itu telah disampaikan Mahfud melalui Mensesneg, Senin, 29 Januari 2024.

Baca Juga: Rencana Capres-Cawapres Hadapi Masalah Sampah, Salah Pilih Susah Pulih

"Pukul 19.15 WIB Menkopolhukam Mahfud MD bertemu dengan Mensesneg," ucapnya.

"Dalam pertemuan itu Mahfud MD menyampaikan permohonan kepada bapak presiden untuk dapat diterima menghadap beliau," kata dia.

Kendati demikian, pihak Istana meminta Mahfud untuk menunggu lantaran Jokowi masih ada agenda kunjungan kerja di luar kota.

"Jadi (permohonan Mahfud) akan dilaporkan setelah beliau kembali ke Jakarta," tutur dia.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat