kievskiy.org

Fenomena Equinox Maret 2024, Apa Dampaknya bagi Indonesia?

Ilustrasi matahari terbenam.
Ilustrasi matahari terbenam. /Pixabay/Hans Braxmeier

PIKIRAN RAKYAT - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengartikan Equinox sebagai fenomena astronomi ketika matahari mengitari garis khatulistiwa dan terjadi dua kali selama setahun, yakni pada tanggal 21 Maret dan 23 September.

Ada penyebutan yang berbeda untuk dua fenomena equinox tersebut. Yakni Vernal Equinox yang terjadi di bulan Maret dan Autumnal Equinox pada bulan September. Artinya yang terjadi di Indonesia kali ini adalah Vernal Equinox.

Situs resmi Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) pun menyebut selama bulan Maret 2024, ada beberapa kejadian, mulai dari bulan baru (10 Maret), Equinox (20 Maret), hingga bulan purnama (25 Maret). Equinox kali ini terjadi di Indonesia pada 20 Maret 2024.

"Lalu pada 20 Maret, terdapat fenomena Ekuinoks Maret di mana Matahari akan bersinar tepat di garis khatulistiwa dan jumlah siang dan malam hampir sama di seluruh dunia," demikian keterangan BRIN, seperti dilansir situs resminya.

Sementara menurut situs resmi National Oceanic and Atmospheric Administration (NOAA), kata 'Equinox' berasal dari bahasa Latin, 'aequus' yang berarti sama dan 'nox' berarti malam, atau dalam kata lain lama waktu siang dan malam yang hampir sama.

Kemudian menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Daring, Equinox merupakan keadaan saat matahari melintasi ekuator sehingga siang dan malam bagi tempat-tempat di lintang 0 derajat akan sama panjang.

Dampak Equinox

Lantas dampak apa yang akan muncul saat terjadi fenomena Equinox?

  1. Matahari terbit dan terbenam lebih cepat saat Equinox.
  2. Waktu siang dan malam yang kurang lebih sama. Bedanya, waktu siang lebih lama sekitar 8 menit.
  3. Untuk bumi bagian utara, Equinox bulan Maret akan menyebabkan matahari terbit lebih awal dan terbenam lebih lambat.
  4. Adapun untuk wilayah di selatan garis khatulistiwa, matahari terbit lebih lambat dan terbenam lebih awal.
  5. Menyebabkan angin yang lebih dingin di bagian selatan khatulistiwa.
  6. Untuk wilayah di garis lintang 0 derajat, akan terkena sinar matahari paling maksimal sepanjang tahun.
  7. Terganggunya transmisi sinyal satelit yang pada gilirannya dapat memengaruhi kualitas koneksi internet.

Pengaruh Equinox di Indonesia

Penjelasan BMKG Sub Koordinator Hubungan Pers dan Media Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Dwi Rini Endra Sari mengkonfirmasi bahwa fenomena equinox akan terjadi di Indonesia pada Kamis, 21 Maret 2024.

Rini menuturkan, fenomena ini bisa menyebabkan peningkatan suhu di Indonesia. Namun, peningkatan itu tidak terlalu signifikan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat