kievskiy.org

Tri Rismaharini Ikut Punguti Batu dan Sampah Sisa Aksi Demo Tolak UU Cipta Kerja di Surabaya

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini saat turun mengawasi pembersihan sisa demonstrasi buruh di Jalan Gubernur Suryo, Surabaya, Jawa Timur, Kamis 8 Oktober 2020 malam.
Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini saat turun mengawasi pembersihan sisa demonstrasi buruh di Jalan Gubernur Suryo, Surabaya, Jawa Timur, Kamis 8 Oktober 2020 malam. /ANTARA FOTO/Didik Suhartono

PIKIRAN RAKYAT - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini turun ke jalan usai demonstrasi penolakan UU Cipta Kerja di kotanya mereda pada Kamis 8 Oktober malam.

Jalan Gubernur Suryo, tepatnya di depan Gadung Negara Grahadi, menjadi tujuan pertamanya.

Duduk di belakang motor listrik yang dibawa oleh ajudannya, Tri Rismaharini menemui Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Jhonny Eddison Isir guna memastikan kondisi terkini Surabaya malam itu.

Baca Juga: Update Kasus Kematian George Floyd, Pelaku Derek Chauvin Dibebaskan Polisi dengan Jaminan

Namun, tak hanya itu saja yang dilakukan sang Wali Kota Surabaya.

Setelah demo mereda, Tri Rismaharini langsung memerintahkan jajarannya untuk mulai membersihkan kawasan Jalan Gubernur Suryo, Jalan Simpang Dukuh, dan Jalan Basuki Rahmad.

Wanita yang akrab disapa 'Bu Risma' ini pun tak segan untuk ikut memunguti batu dan sampah yang berserakan di jalan sisa aksi demonstrasi.

Baca Juga: Buronan Kasus Korupsi di Kebumen Jawa Tengah, Dibekuk Tim Kejaksaan Negeri Karawang di Rengadengklok

Dikutip dari laporan PortalSurabaya.com berjudul 'Pasca Demo ini yang Dilakukan Wali Kota Surabaya', Tri Rismaharini menemukan banyak pot bunga yang rusak usai demo di kawasan Jalan Basuki Rahmad.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat