kievskiy.org

Timnas Indonesia Masuk Grup Neraka di Piala Asia 2023, Erick Thohir: Harus Siap Tampil Habis-habisan

Ketua umum PSSI Erick Thohir bersama Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-Yong saat hadir langsung pada undian Piala Asia 2025 Qatar di Doha, Kamis, 11 Mei 2023. Indonesia mendapatkan undian di Grup D bersama Jepang, Vietnam, dan Irak.
Ketua umum PSSI Erick Thohir bersama Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-Yong saat hadir langsung pada undian Piala Asia 2025 Qatar di Doha, Kamis, 11 Mei 2023. Indonesia mendapatkan undian di Grup D bersama Jepang, Vietnam, dan Irak. /Dok. PSSI

PIKIRAN RAKYAT - Indonesia mendapatkan undian menantang di Piala Asia 2023 Qatar pada Januari tahun depan. Pasalnya, Indonesia akan menempati Grup D bersama juara Asia empat kali yakni Jepang, Irak, dan Vietnam.

Undian itu berlangsung di Doha, Qatar pada Kamis, 11 Mei 2023 waktu setempat. Mewakili Indonesia dalam undian, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-Yong dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir turut hadir.

Menghadapi grup tangguh, Erick mengatakan bahwa Timnas akan berjuang sekuat tenaga untuk bisa bersaing di fase grup ini.

Baca Juga: Dislokasi Bahu dan Hampir Dinyatakan Kalah di SEA Games 2023, Pesilat Indonesia Akhirnya Cium Mendali Emas

Semua lawan di fase penyisihan grup ini bukan lawan yang mudah. Terlebih ada Jepang di dalamnya.

"Tapi kita tidak boleh gentar dan harus siap tampil habis-habisan. Kita sudah tahu kualitas Jepang levelnya sudah elite dunia, begitu juga Iran dan Vietnam yang bersaing di Asia. Semua adalah tim tangguh, namun dalam 90 menit di lapangan semua bisa terjadi dan semua dimulai dengan skor 0-0," ucapnya.

Indonesia dalam undian ini masuk dalam pot 4. Artinya, masuk dalam kluster negara non unggulan.

Baca Juga: STY Soroti Postur Pemain Usai Timnas Indonesia Tersingkir dari Piala Asia U-20

"Kita memang masuk pot non-unggulan, tidak apa-apa. Tapi, sejauh ini Timnas kita terus menunjukkan progres yang positif. Meski kita tahu Piala Asia ini level tim yang bermain sudah masuk level dunia. Ini jelas menjadi tantangan, sekaligus peluang untuk kita semakin meningkatkan level permainan Timnas," tukas Erick.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat