kievskiy.org

50 Sekolah di Jawa Barat Ajukan Belajar Tatap Muka, Disdik: Utamakan yang Benar-benar Tak Ada Sinyal

Ilustrasi sekolah tatap muka di masa pandemi
Ilustrasi sekolah tatap muka di masa pandemi /Pikiran-rakyat.com/AGUS KUSNADI

 

PIKIRAN RAKYAT - Sebanyak 50 sekolah di Jawa Barat mengajukan pelaksanaan belajar tatap muka saat masa pandemi Covid-19.

Dinas Pendidikan Jawa Barat memberikan sejumlah syarat bagi pihak sekolah yang ingin melaksanakan belajar tatap muka, seperti menyediakan sarana prasarana pencegahan penularan Covid-19.

Sekertaris Dinas Pendidikan Jawa Barat Wahyu Mijaya mengatakan, data 50 sekolah yang mengajukan belajar tatap muka merupakan data akhir September 2020.

Baca Juga: Lonjakan Kasus Baru Covid-19 di Kota Tasikmalaya Terjadi Lagi, Naik 22 Pasien Positif Terinfeksi

Data tersebut bisa saja berubah pada pertengahan Oktober 2020 seiring perubahan kondisi pandemi Covid-19 di kabupaten/kota di Jawa Barat.

Sebanyak 50 sekolah tersebut tersebar di beberapa kabupaten/ kota.

Pihak sekolah mengajukan pelaksanaan belajar tatap muka dengan pertimbangan kondisi sinyal yang buruk di daerah bersangkutan hal itu mengakibatkan kegiatan belajar daring di rumah masing-masing siswa tidak kondusif.

Baca Juga: 5 Gaya Sederhana Mantan Istri Ahok, Veronica Tan Tampil Cantik Meski Tanpa Makeup Berlebih

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat