kievskiy.org

Update Terbaru: Twitter Uji Coba Fitur Retweet Disertai Komentar

TWITTER uji coba fitur retweet dengan komentar .*
TWITTER uji coba fitur retweet dengan komentar .* /Twitter @kayvz

PIKIRAN RAKYAT - Twitter baru-baru ini menguji fitur baru yang memungkinkan pengguna melihat semua retweet postingan yang disertai komentar.

Pembaruan ini dikonfirmasi oleh Product Lead of Twitter Kayvon Beykpour dalam cuitannya pada 23 April 2020.

"Kami meluncurkan fitur baru ini sebagai uji coba mulai hari ini. Mari kita lihat dengan mudah semua Retweet dengan komentar dari setiap postingan tweet. Beri tahu kami apa yang Anda pikirkan jika Anda memiliki akses ke pengalaman itu," tulisnya.

 Baca Juga: Catat Rekor Tertinggi Kasus Covid-19, Orang-orang di AS Malah Berbondong-bondong ke Pantai

Baca Juga: Permintaan Beras Meningkat Sampai 3 Kali Lipat dari Biasanya 

Jadi ketika pengguna membuat postingan dan mendapatkan banyak retweet, fitur baru yang diuji Twitter akan membuka retweet tersebut menjadi dua bagian yang berbeda.

Satu bagian akan terdiri dari retweet dengan komentar dan bagian lainnya akan terlihat retweet tanpa komentar.

Hal ini akan lebih mudah bagi pengguna untuk membalas orang yang telah me-retweet postingan dengan komentar.

Baca Juga: Corona Disebut Bisa Menyebar ke Binatang, Angka Hewan Peliharaan Dibuang di Malaysia Naik 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat