kievskiy.org

Hula Hoop Kaki atau Yoyo Kaki, Mainan Baru yang Diminati Anak-anak Setelah Lato Lato

Hula Hoop Kaki atau Yoyo Kaki.
Hula Hoop Kaki atau Yoyo Kaki. /YouTube Like Syahira

 

PIKIRAN RAKYAT - Setelah viral mainan lato lato yang dimainkan banyak anak anak, kini muncul mainan baru anak anak yang tengah ramai dimainkan yakni Hula Hoop Kaki atau Yoyo Kaki.

Mainan baru anak anak tersebut mirip seperti Hula Hoop pada umumnya, namun yang berbeda Hula Hoop Kaki atau Yoyo Kaki dimainkan menggunakan salah satu kaki pemakainya.

Hula Hoop Kaki atau Yoyo Kaki ini sudah dimainkan sejak tahun 2021, namun mainan ini kembali viral setelah muncul lato lato, mainan lawas yang dimainkan anak-anak.

Cara bermainnya cukup mudah, pengguna harus memasukkan salah satu kaki ke dalam lubang Hula Hoop, kemudian kaki yang lain maju ke depan dan menjepit batang depan Hula Hoop.

Setelah seimbang, salah satu kaki yang menjepit memutarkan batang tersebut, lakukan secara berulang. Selanjutnya, kaki kanan memutarkan Hula Hoop dan kaki kiri diangkat, usahakan sambil meloncat.

Akun Twitter @Jateng_Twit mengunggah video saat beberapa anak kecil sedang asyik memainkan Hula Hoop Kaki. Menurut pengguna Twitter, kehadiran Hula Hoop Kaki memberikan dampak positif untuk anak-anak.

Selain mengurangi gadget, permainan Hula Hoop Kaki membuat anak-anak melakukan olahraga fisik karena gerakan melompat saat memainkannya.

Baca Juga: Demam Lato-Lato, Disdik Ciamis Belum Keluarkan Larangan Khusus Bawa ke Sekolah

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat