kievskiy.org

Pengguna WhatsApp Diminta Waspada Terhadap Pesan yang Membuat Aplikasi WA Jadi Crash

Aplikasi Whatsapp.
Aplikasi Whatsapp. /PIXABAY/Arivera PIXABAY/Arivera

PIKIRAN RAKYAT - Viral serangkaian pesan aneh di Whatsapp yang membuat HP dan aplikasi WA penerima menjadi crash. Pesan tersebut memaksa pengguna menghapus dan menginstal ulang aplikasi WA. Pengguna diminta waspada jika menerima pesan-pesan tersebut.

Dikutip Pikiran-rakyat.com dari Daily Mail, saat dibuka, pesan yang berisi rangkaian panjang angka dan karakter yang tidak dikenal menyebabkan WhatsApp jadi freeze alias macet.

Masalah ini disebabkan oleh bug software yang mencegah WhatsApp memproses kombinasi karakter dalam pesan dan bisa menyebabkan 'kerusakan tak terbatas'.

Baca Juga: Gara-gara Uang Rp2.000, Supir Truk di Palembang Dikeroyok Anak-anak hingga Mobilnya Dilempari Batu

Hal ini mengakibatkan beberapa pengguna WhatsApp yang baru-baru ini tidak mencadangkan obrolan mereka kehilangan seluruh riwayat secara permanen.

Seorang pakar WhatsApp independen yakni WABetaInfo diberi tahu tentang masalah ini oleh pengguna di Twitter dan merinci masalah tersebut di posting blognya.

Baca Juga: 5 Aktivitas yang Disarankan Dilakukan Penderita Darah Tinggi, Tidur Nyenyak Salah Satunya

Kode aneh dan kombinasi karakter dilaporkan berasal dari Brasil, yang menjadi masalah khusus bagi pengguna.

"Kombinasi karakter-karakter ini menciptakan situasi di mana WhatsApp tidak dapat memproses pesan, yang menentukan kerusakan tak terbatas," kata WABetaInfo.

"Jika Anda menemukan pesan berbahaya, jangan mengirimnya hanya untuk bersenang-senang, teman Anda mungkin kehilangan riwayat obrolan mereka jika a tidak memiliki cadangan," tambahnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat