kievskiy.org

FK Unpad Laksanakan Uji Klinis Vaksin Covid-19 Rekombinen, Digelar di Enam RS di Bandung

Para dokter sekaligus dosen FK Unpad berfoto bersama seusai konferensi pers melalui daring dengan Anhui Zhifei Longcom Bipharmaceutical di Gedung Unpad di Jalan Eyckman, Kota Bandung pada Selasa 2 Maret 2021.
Para dokter sekaligus dosen FK Unpad berfoto bersama seusai konferensi pers melalui daring dengan Anhui Zhifei Longcom Bipharmaceutical di Gedung Unpad di Jalan Eyckman, Kota Bandung pada Selasa 2 Maret 2021. /Pikiran-rakyat.com/Mochammad Iqbal Maulud

PIKIRAN RAKYAT - Fakultas Kedokteran Universitas Padjajaran (Unpad) segera melakukan uji klinis tahap III vaksin Covid-19 rekombinen. 

Uji klinis fase III vaksin Covid-19 rekombinen ini adalah kerjasama antara produsen vaksin asal Tiongkok, Anhui Zhifei Longcom Bipharmaceutical dengan FK Unpad.

Pada kesempatan tersebut‎ dr Rodman Tarigan dari Unpad ditunjuk sebagai peneliti utama dalam uji klinis vaksin fase III itu. 

Adapun uji klinis akan digelar di 6 rumah sakit. Rumah sakit tersebut adalah‎ RS Hasan Sadikin, RS Emmanuel, RS Unggul Karsa Medika, RSIA Limijati, RS Advent dan RS Al Ihsan.

 Baca Juga: Ketua PBNU Said Aqil Sebut Tak Dilibatkan dalam Rancangan Perpres Miras

Baca Juga: Usai Tetapkan Nurdin Abdullah Tersangka, KPK Geledah Kantor Dinas PUTR Sulsel, 3 Koper Dokumen Diangkut

Menurut Rodman pendaftaran relawan uji klinis vaksin rekombinan di Bandung terbuka untuk warga domisili Bandung. 

Hanya saja minimal berusia 18 tahun ke atas tanpa batasan maksimal usia. Mereka pun harus dalam kondisi sehat dan belum menerima vaksin Covid-19 sebelumnya. 

"Nanti setiap relawan akan menerima tiga kali dosis penyuntikan dengan interval masing-masing penyuntikan selama satu bulan, selanjutnya akan dilakukan pemantauan selama 12 bulan setelah dosis terakhir. Pada uji klinis, relawan tidak dibebankan biaya apapun dalam penelitian ini," ucap Rodman di Jalan Eijkman, Kota Bandung pada Selasa 2 Maret 2021.

 Baca Juga: Hilang Usai Dihantam Badai, Dua Nelayan Luwu Timur Berhasil Ditemukan TNI AL

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat