kievskiy.org

Akademisi Unpad Sebut Upaya Penanganan Covid-19 di Kota Bandung Sudah Sesuai Anjuran WHO

ILUSTRASI Covid-19.*
ILUSTRASI Covid-19.* /PIXABAY

PIKIRAN RAKYAT - Epidermiolog dari Fakultas Kedokteran Unpad, dr. Dr. Irvan Afriandi MPH, PH mengatakan kesiapan sistem pelayanan kesehatan dan surveylan di Kota Bandung sudah dalam jalur protokol Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). 

Sesuai pengamatan, pada dasarnya perkembangan penanganan Covid-19 di Kota Bandung sudah diupayakan dengan baik. 

"Ada dua ranah, kesiapan sistem pelayanan kesehatan dan sistem surveylan (pengawasan). Sistem pelayanan, kapasitas tempat tidur, perawatan, alat (ventilantor) pelacakan, dan deteksi dini,” jelas Irvan saat jumpa pers di Balaikota Bandung, Kamis 11 Juni 2020. 

Baca Juga: 8 Kasus Positif Covid-19 di Satu Kampung, Seribuan Warga Jalani Tes Swab

Menurutnya, berdasarkan data yang ia peroleh jumlah yang dirawat di rumah sakit menurun, saat angka kasus naik.

Selain itu, sistem pemeriksaan yang dilakukan Gugus Tugas Covid-19 Kota Bandung juga mengalami peningkatan, dimana saat ini pasien yang menjalani perawatan adalah mereka yang memiliki gejala berat.

“Ini berdasarkan pengamatan kami, sudah ada penguatan, berdasarkan tren epidemi trennya menurun, dengan indikator-indikator lain juga turun. Itu modal optimisme bagi kita dan ini justru perlu dipelihara, dan dikuatkan,” katanya.

Baca Juga: Sebagian Besar Penambahan Kasus Covid-19 Adalah OTG, Yuri: Jadi Sumber Penularan yang Lebih Luas

Irvan melanjutkan, kasus Covid-19 merupakan hal baru di Indonesia, bahkan di dunia.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat