kievskiy.org

Daftar SMA Swasta Terbaik di Bandung, Ada SMAK 1 BPK Penabur dan SMAS Al-Irsyad Satya

SMAK 1 BPK Penabur Bandung.
SMAK 1 BPK Penabur Bandung. /Instagram @smak1penaburbdg

PIKIRAN RAKYAT - Di Bandung, belasan SMA swasta yang masuk dalam daftar sekolah terbaik di Indonesia. Data ini diperoleh dari Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) berdasarkan rata-rata nilai total Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dengan menggabungkan nilai Tes Potensi Skolastik (TPS) dan Tes Kompetensi Akademik (TKA) peserta.

Berikut daftar 7 SMA swasta terbaik di Bandung tahun 2024:

  • SMAS BPK Penabur Bandung

Sekolah yang kini dikenal sebagai SMAK 1 BPK Penabur Bandung berdiri sejak tahun 1965. SMAS BPK Penabur menjadi sekolah Kristen pertama yang diberi izin untuk mengadakan program akselerasi di Kota Bandung pada tahun 2001.

Ada beberapa program unggulan yang dimiliki SMAS BPK Penabur Bandung, antara lain classical, life skill program (LSP), bilingual, serta dual certificate program (DCP) dengan kurikulum nasional dan Cambridge.

  • SMAS Al-Irsyad Satya

SMAS Al-Irsyad Satya merupakan sekolah Islam yang mengintegrasikan Kurikulum Cambridge, kurikulum nasional, dan nilai-nilai universal Islam. Sekolah yang memberikan pendidikan yang menyeluruh dan komprehensif ini terletak di Kota Baru Parahyangan, Padalarang.

  • SMAS Aloysius 1

SMAS Santo Aloysius 1 adalah sekolah Katolik yang dikelola oleh Yayasan Mardiwiyana dan Satya Winaya Bandung. Sekolah yang berlokasi di Jl. Sultan Agung No. 4 Kota Bandung ini dikenal dengan kualitas pendidikan dan berbagai program unggulannya.

Beberapa di antaranya transformasi pembelajaran dan kolaborasi yang menjadi pionir dalam implementasi pendidikan berbasis Metaverse, program lifeskill dengan metode play therapy, pembelajaran menggunakan platform learning management system for parents, dan lainnya.

  • SMAS BPK Penabur 2 Bandung

Sama dengan SMAS BPK Penabur 1, sekolah ini juga menawarkan program unggulan seperti classical, life skill program (LSP), bilingual, dan dual certificate program (DCP) dengan kurikulum nasional dan Cambridge.

  • MAS Zakaria

MAS Zakaria Bandung yang berlokasi di Jl. Cijawura Girang, Buahbatu, memiliki program pendidikan yang menekankan pengembangan akhlak dan prestasi akademik siswa.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat