kievskiy.org

Tiap Hari Ada Kasus Baru COVID-19, Persipura: Itu Berisiko Lanjutkan Liga 1 2020

Duel di laga Persib Bandung vs PSS Sleman di Si Jalak Harupat pada pekan ketiga Liga 1 2020, Minggun, 15 Maret 2020.
Duel di laga Persib Bandung vs PSS Sleman di Si Jalak Harupat pada pekan ketiga Liga 1 2020, Minggun, 15 Maret 2020. /ARMIN ABDUL JABBAR/PIKIRAN RAKYAT ARMIN ABDUL JABBAR/PIKIRAN RAKYAT

PIKIRAN RAKYAT - Sekretaris Umum Persipura, Rocky Babena menyebut terlalu berisiko untuk melanjutkan kompetisi tanpa ada perhitungan yang jelas.

Pihaknya menyarankan untuk menunda hingga ada persetujuan atau rekomendasi dari gugus tugas.

"Jika digelar tanpa adanya izin dari pemerintah sudah jelas kami tidak akan berpartisipasi. Apalagi di Papua masih di karantin, kita belum tahu kapan bisa dibuka ini (Papua). Sebab tiap hari masih ada kasus baru hingga saat ini," tambahnya.

Baca Juga: Persib dalam Sejarah: Pelatih PSIS Semarang Dibuat Syok dengan Banyaknya Bobotoh

Saat ini kompetisi Liga 1 2020 masih abu-abu. Walau pemerintah sudah memberikan lampu Hijau untuk PSSI melangsungkan kembali kompetisi, gugus tugas penanggulangan Covid-19 hingga saat ini belum mengeluarkan rekomendasi untuk kegiatan olahraga dengan kontak fisik, seperti sepak bola.

Dalam pertemuan sebelumnya dengan pihak Kemenpora dan beberapa cabor yang akan melanjutkan kompetisi, gugus tugas hanya memberikan sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi bila mana kompetisi akan bergulir lagi.

Tapi, belum ada kata atau rekomendasi menyetujui berjalannya lagi kompetisi. Pemerintah sendiri menyerahkan sepenuhnya keputusan lanjut atau tidak kepada gugus tugas.

Anggota Komisi X yang juga anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Yoyok Sukawi saat dihubungi Pikiran-Rakyat.com, Selasa, 7 Juli 2020, mengatakan bila dari hasil pertemuan dengan Ketua Gugus Tugas Penanggulangan covid-19, Doni Monardo belum ada tanda-tanda bila gugus tugas akan memberikan rekomendasi untuk kompetisi olahraga, terutama yang ada kontak fisik.

Baca Juga: Persib Atur Ulang Gaji Pemain Jelang Liga 1, Umuh: Tidak Enak dengan Klub-Klub Lain

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat